SELAIN membersihkan diri dan membaca doa atau mandi salat Idul Fitri, terdapat sejumlah adab lain untuk menyambut Hari Kemenangan ini:
- Menghidupkan suasana malam sebelumnya dengan menggemakan takbir.
- Mandi sunah di pagi hari.
- Membersihkan diri, memakai pakaian bersih dan wewangian.
- Khusus di hari Idulfitri dianjurkan makan makanan ringan terlebih dulu sebelum pergi salat Eid, sebagai tanda berakhirnya Ramadan dan tibanya bulan Syawal.
- Berangkat ke tempat salat melewati jalan berbeda supaya bisa menyambung silaturahmi dengan kerabat lain.
- Perbanyak membaca takbir, Allahuakbar.
- Perbanyak membaca zikir, La ilaha illallah.
- Perbanyak membaca tasbih, Subhanallah.
- Perbanyak membaca hamdalah, Alhamdullilah.
- Mendengarkan khutbah setelah salat Idulfitri.
- Bertegur sapa dengan ramah serta tidak bergunjing.
- Pulang salat Idulfitri kalau bisa melewati jalan yang berbeda dengan berangkat untuk menyambung silaturahmi dengan kerabat lain.(*)