Indonesia Pajero Community Rayakan Ulang Tahun dengan Beragam Acara

TEPAT satu tahun, Indonesia Pajero Community atau yang dikenal dengan IPC menapak tanah di Yogyakarta. Sesuai dengan tajuk acara anniversaryIPC “Setahun Menapak Tanah Jogja”, mereka pun mengadakan rangkaian acara pada hari Sabtu-Minggu, tgl 25-26 Maret 2017.
Acara ini dihadiri oleh beberapa klub dan komunitas Pajero dari wilayah DIY dan Pulau Jawa, serta komunitas otomotif di Yogyakarta. Rangkaian acara pun dimulai hari sabtu, dengan Family Touring menyusuri objek wisata Gunung Merapi yang terkenal dengan lava tour nya. Disinipun para peserta dipersilahkan untuk menjajal kemampuan kendaraan mereka dalam melibas trek offroad yang telah ditentukan.
Sesuai dengan tajuk Family touring ini, para keluarga pun dilibatkan untuk ikut serta dalam keseruan yang telah disusun oleh panitia acara, kunjungan ke objek wisata lost world pun dilakukan. Dipandu oleh teman-teman dari komunitas jip merapi, peserta pun diberikan cerita mengenai kejadian letusan merapi. Walau sepanjang perjalanan ditemani hujan, antusias peserta pun tidak surut.
Setelah puas menyusuri lereng merapi, peserta pun beranjak menuju objek visata Tebing breksi dengan melalui candi prambanan. Di tebing breksi IPC ikut melaksanakan penanaman pohon beringin putih di puncak dan pemasangan prasasti. Stefanus Hermawan Santosa selaku Ketua Umum IPC menjelaskan bahwa pemilihan beringin putih ini sebagai simbol pengayoman bagi objek wisata ini.
Di hari kedua seluruh kegiatan dipusatkan di gedung PT. Borobudur Oto Mobil sebagai dealer Mitsubishi untuk daerah DIY. Acara pun di kemas sedemikian rupa dan dihadiri juga oleh perwakilan Ditlantas Polda DIY dan ketua IOF Pengurus Daerah DIY.
Pengukuhan IPC oleh Ketua IOF DIY
Disini juga dilakukan seremonial pengukuhan IPC Yogyakarta bergabung kedalam wadah organisasi Indonesia Offroad Federation (IOF) Pengda DIY yang dikukuhkan Oleh H Inung Nur Fajri selaku Ketua IOF DIY. Setelah seremonial tersebut dilanjutkan dengan pemotongan tumpang bersama oleh Ketua umum IPC dan diserahkan kepada pihak Ditlantas Polda DIY, perwakilan IOF dan rekan-rekan komunitas otomotif yang hadir.
Acara pun dilanjutkan dengan pelepasan balon dan burung merpati sebagai simbol untuk kejayaan. Dan satunan untuk anak2 panti asuhan Muhammadiyah Nanggulan-Kulon Progo. (*)
BERITA TERKAIT
Kerajinan Kriya Jadi Identitas bangsa
25 Atlet SOIna Ditarget Raih 9 Medali Emas di SOWSG Berlin Jerman
Nenek Napen Jadi Pemilih Tertua di Banyumas
Kinerja Positf, AXA Mandiri Bayarkan Klaim Rp22 Triliun di Tahun 2022
Milenial Loyalis Ganjar Kembangkan Potensi Desa Wisata Grogol Sleman
Pedagang Meluber, Pasar Sentul Mulai Direvitalisasi
Dr Djoko Sutrisno Berikan Kuliah Umum di Universiti Malaysia Pahang
UUS Maybank Indonesia Ikut Ramaikan Pasar Repo
Hari Tanpa Tembakau Sedunia, Komunitas Kretek Adakan Kejuaraan Bulutangkis
SkorLife Raih Pendanaan Tahap Awal Senilai USD 4 Juta
Warriors Inline Club Yogya Juara Umum Piala Kadisporapar Jateng
Takut Ketahuan, Suyono Mutilasi Korban Jadi Enam Bagian
BMM Olah Daging Kurban Jadi Rendang Kaleng
Masyarakat Penghayat Kepercayaan Gelar Ruwatan Popo Sakkalir
Kajari Bantul Setorkan PNPB ke BRI Bantul
Lagi, Kakek Nekat Gantung Diri
Wacana Tiket Home PSS Naik, Ini Suara Hati Suporter
PKP3JH Siaga di Madinah dan Makkah untuk Bantu Jemaah
DPRD Klaten Minta Pendapatan Asli Daerah Ditingkatkan
Popok Bayi Ini Bantu Atasi Ruam Popok Akibat Perubahan Iklim Ekstrem
NasDem : Secara Yuridis MK Sulit Putuskan Proporsional Tertutup