Krjogja.com - BANTUL - Meninggalnya anggota DPRD Bantul dari Fraksi PDI Perjuangan menyisakan duka mendalam bagi keluarga dan koleganya di Partai PDIP. Timbul Harjana meninggal dunia dalam usia 56 tahun pada Rabu (14/9) siang di Rumah Sakit Mitra Sehat Yogyakarta.
Kabar meninggalnya politikus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dibenarkan Ketua Fraksi PDIP DPRD Bantul, Suratman, “Iya beliau meninggal dunia kemarin karena sakit,” ujar Suratman, Kamis (15/9).
Suratman tidak membeberkan secara gamblang penyakit yang diderita almarhum. Dijelaskan, almarhum sudah sakit sejak 1,5 tahun terakhir. Kendati begitu Timbul selalu semangat bekerja baik kedewanan, di Fraksi, maupun sebagai kader partai, “Beliau sebagai pekerja keras dalam memperjuangkan kepentingan masyarakat,” ujarnya.
Jenazah dimakamkan di Makam Pacar, Karanglo, Kalurahan Argomulyo, Kapanewon Sedayu, Bantul Kamis (15) pukul 14.00. Suratman mengaku sangat kehilangan sosok Timbul Harjana. Selain pekerja keras, Timbul Harjana dikenal sebagai anggota Dewan yang aktif dan persahabatan dengan teman juga sangat baik.
Almarhum Timbul Harjana menjabat anggota DPRD Bantul selama tiga periode. Selama menjadi anggota dewan almarhum ditugaskan di Komisi D yang membidangi kesehatan, pendidikan, dan kesejahteraan. Meski sempat pindah ke Komisi A, namun kemudian Timbul kembali ke Komisi D sesuai kompetensinya.
Kepada Kedaulatan Rakyat, akhir Juli 2022 lalu, pria kelahiran 18 April 1966 itu punya tekad bagaimana caranya memajukan bidang pendidikan dan kesehatan di Kabupaten Bantul. Pemerintah Kabupaten Bantul memang baru fokus penanganan kesehatan, utamanya mencegah stunting. Selain itu Timbul waktu itu bertekad mengentaskan kemiskinan. Kesehatan harus diperhatikan utamanya stunting, kematian ibu dan anak dirasa dalam beberapa angkanya cukup tinggi. (Roy)