Cegah Penularan Virus Corona, Peralatan Kebersihan Diberikan untuk 73 Ponpes

Bantuan pada pondok pesantren. (Foto: Zaini A)
TEMANGGUNG, KRJOGJA.com - Sebanyak 73 pondok pesantren di Kabupaten Temanggung mendapat bantuan peralatan dan cairan disinfektan untuk mencegah penularan virus corona, Selasa (14/7/2020).
Bantuan tersebut antara lain berupa cairan disinfektan, sabun cuci tangan, masker kain , thermogun, spryer dan wastafel portable.
Juru bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Temanggung Gotri Wijiyanto mengatakan dari 73 ponpes yang mendapat bantuan itu terdapat sekitar 11,5 ribu santri. Yang terinci 10 ribu santri lokal dan 1500 santri dari luar kabupaten.
"Kami berharap bantuan dapat digunakan seoptimal mungkin guna mencegah penularan virus corona di ponpes," kata Gotri Wijiyanto disela penerimaan bantuan.
Dia mengatakan sesuai surat keputusan bersama 4 menteri, pondok pesantren sudah diperbolehkan melakukan aktivitas pembelajaran sedangkan sekolah formal menunggu zona hijau.
"Di Temanggung mendekati zona hijau. Kondisi mulai membaik. Jika masuk zona hijau, sehingga ada kebiasaan baru dari masyarakat dan aktivitas masyarakat dilakukan dengan protokol kesehatan," kata dia.
Dia menyampaikan pembelajaran di ponpes diterapkan dengan protokol kesehatan ketat, untuk mencegah penularan virus corona, seperti adanya sosial distancing dan ada sirkulasi udara baik di ruangan tertutup.
Dia mengatakan tentang pemulihan ekonomi, yang pertama menjadi tolak ukur adalah penjualan dan pembelian tembakau di musim tembakau. " Semoga kondisi semakin membaik dan jual beli tembakau berjalan baik dengan penerapan protokol kesehatan," katanya. (Osy)
BERITA TERKAIT
Bupati Mantu Sandingkan 22 Pasangan Pengantin
Klub Tumpuan Awal Pemain Kelas Dunia
Gara-Gara ingin Tinggal di Luar Negeri, Ayah Tega Bunuh Anak
Kendala Utama Menulis Karya Ilmiah, Belum Mampu Beri Solusi Terbaru
Terkait Karyawan Lembur tak Dibayar, Ini Hasil Pemeriksaan Tim
Dudung Abdurachman Jajaki Kerjasama Bersama Militer Jepang
Garuda Indonesia Kaji Penggunaan Jilbab oleh Pramugari
Konser ‘Binangun Sobat Satru', Denny Caknan Obati Kerinduan Penggemar di Kulonprogo
Pemkab Bantul Luncurkan Rencana Umum Pengadaan
Ledakan Petasan Guncang Majenang Cilacap, Satu Orang Tewas
Kawah Gunung Bromo Keluarkan Api
Mandatori Biodiesel Dituding Penyebab Minyak Goreng Langka dan Mahal
Pentagon Deteksi Balon Mata-mata China Lintasi Amerika
KPK Telusuri Harta Kekayaan Lukas Enembe
Dua Terdakwa Tragedi Kanjuruhan Dituntut 6,8 Tahun
Diduga Meninggal Dimasukan Kantong Mayat, Ternyata Masih Hidup
Nur Asia Uno Berbagi Pengalaman Kepada Pelaku Usaha Kerajinan di TRAVEX
Mendag Larang Pedagang Jual Beras Oplosan
Gara-gara HP Hilang, Remaja Nekat Lompat dari Lantai 3
Ganjar Naikkan Nominal Bantuan KJS
Nikita Mirzani Kembali Dilaporkan Polisi