Pendidikan Karakter yang Kuat Tekan Aksi Klithih

user
agung 12 Juni 2017, 16:35 WIB
untitled

SLEMAN, KRJOGJA.COM - Pendidikan karakter sangat penting diterapkan di sekolah-sekolah. Bahkan dengan pendidikan karakter yang kuat bisa menekan aksi klithih yang beberapa kali dilakukan para pelajar.

Majelis Pendidikan Dasar dan Menengah (Dikdasmen) Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Sleman pada Kamis (15/6) mendatang pun akan mengadakan seminar dan launching Penguatan Pendidikan Karakter (PPK). Aksi itu tidak hanya bagi sekolah Muhammadiyah, tapi juga beberapa sekolah negeri lainnya.

Ketua Majelis Dikdasmen PDM Sleman, Suwandi mengatakan saat ini SMP Muhammadiyah 1 Depok dan SMP Muhammadiyah Boarding School menjadi piloting program PPK tingkat nasional. Oleh karena itu pihaknya ingin menularkannya kepada sekolah lainnya. "Pendidikan karakter menjadi skala prioritas kami," jelasnya saat audiensi ke Redaksi KR, Senin (12/6).

PPK yang sudah diterapkan di sekolah Muhammadiyah meliputi pendidikan berbasis program, kurikulum, dan masyarakat. Sekolah harus memiliki progam yang bisa mempersempit ruang anak untuk melakukan hal-hal negatif. Sementara masyarakat dan orangtua, berperan untuk mendorong dan menguatkan karakter yang sudah ditanamkan di sekolah.

Panitia seminar, Abdulah Mukti menambahkan dalam seminar tersebut didatangkan pembicara dari staf ahli Kemendikbud Bidang Pembangunan Karakter Dr Arie Budiman serta Majelis Dikdasmen Pimpinan Pusat Muhammadiyah Dr H Tasman Hamami MA. Serta Bupati Sleman Sri Purnomo sebagai keynote speech. (M-10)

Kredit

Bagikan