Bau Menyengat, Warga Gerudug Pertamina Cilacap

Saat Ratusan warga menggerudug Area 70 Pertamina RU IV. Foto: Maksum
CILACAP (Krjogja.com) - Ratusan warga Grumbul Kebonjati Kelurahan Cilacap Kecamatan Cilacap Selatan, menggrudug pintu 8 Area 70 Pertamina RU IV Cilacap, Jumat (24/2) malam. Mereka memprotes bau menyengat yang diduga berasal dari komplek Area 70 dan telah mencemari udara lingkungannya.
Menurut salah seorang warga akibat pencemaran udara tersebut telah menyebabkan warga yang bermukim dekat Area 70 itu mengaku pusing-pusing dan mual.
Kedatangan mereka juga meminta penjelasan tentang penyebab bau itu dan menuntut Pertamina agar memberikan kompensasi dalam bentuk sembako minimal 1 tahun sekali untuk warga Kebonjati yang sering terkena dampak karena lokasinya tepat di sebelah Area 70 Pertamina RU IV.
Untuk mengantisipasi kemungkinan yang timbul Kepolisian Sektor Cilacap Selatan Polres Cilacap berupaya mengamankan aksi ratusan warga Cilacap tersebut. "Karena jumlah warganya banyak sehingga membutuhkan kehadiran anggota Polisi untuk mengantisipasi jika terjadi hal-hal yang tidak diinginkan," ujar Kapolres Cilacap AKBP Yudo Hermanto SIK melalui Kapolsek Cilacap Selatan AKP Totok Nuryanto SH.
Head of Communication and Relations Pertamina RU IV Cilacap Ristanto Heru Widodo yang menemui warga mengatakan, bau yang menyengat di sekitar kilang Pertamina area 70 itu berasal dari tangki nomor 71 T16, yang sedang dilakukan pembersihan, karena Pertamina akan mengganti isi tangki dari semula berisi solar akan diganti dengan premium.
Menurutnya, pembersihan tangki itu sudah dilaksanakan sejak 3 hari lalu dan setiap hari selesai pembersihan pada pukul 18.00 WIB.
Dijelaskan, pihak pertamina berjanji akan segera mengatasi bau menyengat itu agar tidak menganggu warga sekitar.
Terkait tuntutan warga, Pertamina akan menyelenggarakan pengobatan gratis bagi warga yang bermukim di sekitar Area 70.
Sedang menyangkut permintaan pemberikan kompensasi dalam bentuk sembako minimal 1 tahun sekali untuk warga Kebonjati, katanya, akan disampaikan ke pimpinan Pertamina untuk bisa ditindak lanjuti. (Mak)
BERITA TERKAIT
Ciptakan Kesetaraan Gender, Pemkab Sukoharjo Sosialisasikan Perda PUG
Bangun Karakter Siswa, SMAN 11 Yogya Gelar MABATA
Terlibat Calo Bintara, 5 Oknum Polda Jateng Dipecat dan Terancam Pidana
Literasi Jadi Alat Maksimalkan Kualitas SDM Indonesia
Bekali Kemampuan Penulisan, Kanwil Kemenag DIY Gelar FGD Kehumasan
Sambut Ramadan, Kemenag Kirim 50 Pendakwah Moderat ke Daerah 3T
Propam Polres Sukoharjo Gelar Tes Urine Dadakan, Hasilnya?
Polisi Dalami Dugaan Penganiyaan Fitri Disabilitas Yatim Piatu
Janji Didepan Makam Para Pahlawan, Masyarakat Kota Yogya Deklarasi Pemilu Damai
Bank Indonesia Batasi Penukaran Uang BaruRp 3,8 Juta Per Orang
Terbaik dalam Layanan Digital, Kemenkumham Terima Penghargaan dari Kementerian PANRB
Jenazah Syabda Dimakamkam Berdampingan dengan Ibu dan Nenek
Orangtua Ayu Indraswari Terakhir Bertemu Sabtu Pagi, Sore Sudah Tak Bisa Dihubungi
Cegah Kerusakan Lingkungan, Srikandi Ganjar Gelar DIY Workshop Ecoprint
Bupati Gunungkidul luncurkan Aplikasi 'Gampang Gawe Surat'
Pelayat Mendatangi Rumah Duka Syabda Perkasa
Kesbangpol DIY Perkuat Sinergitas Pokja Ketahanan Ekonomi
Merti Dusun Papringan Ditutup dengan Pementasa Kuda Lumping
Qomaru Terpilih Sebagai Ketua Ketua PDM Bantul
Bank Indonesia Mulai Menerima Penukaran Uang Baru Mulai 27 Maret
Dirut KR Resmikan Balai Warga Semeru