Data Pemilih Pemilu Sukoharjo Steril WNA

user
tomi 22 Maret 2019, 11:07 WIB
untitled

SUKOHARJO, KRJOGJA.com - Tidak ada temuan warga negara asing (WNA) di Sukoharjo yang terdaftar sebagai pemilih Pemilu 2019. Kepastian tersebut diketahui setelah Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sukoharjo melakukan pemutakhiran data pemilih dan pengecekan melalui Kartu Tanda Penduduk Elektronik (KTP-el).

Ketua KPU Sukoharjo Nuril Huda, Kamis (21/3) mengatakan, petugas sudah melakukan pemutakhiran data pemilih Pemilu 2019 secara keseluruhan. Hasilnya tidak ditemukan WNA masuk dalam data pemilih. Hal itu diketahui setelah KPU Sukoharjo melakukan pengecekan dan penyisiran data melalui kepemilikan KTP-el.

KPU Sukoharjo sengaja melakukan pengecekan dan penyisiran data pemilih sendiri dengan dasar KTP-el agar tidak kecolongan. Meski begitu dalam pelaksanaan tugasnya tetap berkoordinasi dengan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dispendukcapil) Sukoharjo. Hal itu dilakukan karena merekalah yang memiliki akses data KTP-el.

Petugas KPU Sukoharjo juga telah menurunkan petugas lapangan dengan melakukan verifikasi ulang pemilih. Hasilnya juga tidak ditemukan WNA yang masuk dalam data pemilih Pemilu 2019.

“Tidak ada temuan WNA yang memiliki KTP-el dan masuk ke data pemilih Pemilu 2019. Semua bersih setelah petugas yang turunkan melakukan pemutakhiran data pemilih,” ujarnya.

KPU Sukoharjo tetap melakukan pemantauan dan berkoordinasi dengan petugas di tingkat desa, kelurahan dan kecamatan. Termasuk juga Dispendukcapil Sukoharjo sampai menjelang pelaksanaan pencoblosan Pemilu 2019 yang digelar 17 April mendatang. (Mam)

Kredit

Bagikan