Rampung Dipetakan, Di Kulonprogo Ada 1.258 TPS

Istimewa
WATES, KRJOGJA.com - Hasil pemetaan pemilih ke dalam Tempat Pemungutan Suara (TPS) oleh Panitia Pemungutan Suara (PPS), didapati jumlah TPS se-Kulonprogo untuk Pemilu 2019, yakni 1.258.
Menyusul tahapan pemutakhiran data dan penyusunan daftar pemilih (mutarlih) Pemilu 2019 di Kabupaten Kulonprogo telah selesai kegiatan pemetaan pemilih ke dalam TPS-TPS.
"Kegiatan tersebut dilakukan oleh PPS dengan supervisi dan pendampingan oleh Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan KPU Kabupaten Kulonprogo. Daftar pemilih (DP) yang digunakan PPS untuk dipetakan ke dalam TPS adalah unduhan dari portal Sistim informasi Data Pemilih (Sidalih) dalam bentuk naskah asli elektronik (softcopy)," kata Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kulonprogo Marwanto MSi yang membidangi kegiatan mutarlih , Rabu (11/04/2018).
Dia menjelaskan daftar pemilih berisi nama-nama pemilih per desa/kelurahan yang merupakan sinkronisasi antara Daftar Pemilih Tetap (DPT) Pilkada dan Daftar Penduduk Potensial Pemilih Pemilu (DP4), dalam tiga hari kemarin sudah selesai diolah dan dipetakan oleh PPS ke dalam TPS. "Data ini yang nantinya akan dicetak dan digunakan sebagai bahan Pantarlih untuk Coklit," ucapnya.
Dari hasil pemetaan pemilih ke dalam TPS oleh PPS, didapati jumlah TPS se-Kulonprogo untuk Pemilu 2019, yakni 1.258. Dibanding jumlah TPS pada Pemilu 2014, yakni 987 TPS, berarti ada penambahan 271. Penambahan ini dikarenakan regulasi yang sekarang mengatur jumlah pemilih tiap TPS maksimal 300 pemilih.
Dalam rangka kegiatan tahapan mutarlih, Selasa (10/04/2018) lalu KPU Kulonprogo melaksanakan bimbingan teknis (bimtek) mutarlih kepada PPK se-Kulonprogo. Kegiatan itu dilaksanakan secara terpadu dengan pengawas, karena juga diikuti oleh Panwaslu Kabupaten dan ketua Panwascam se-Kulonprogo. (Wid)
BERITA TERKAIT
Boyolali Jadi Tuan Rumah Temu Donor Darah Sukarela Se-Jateng
Stiker Lindungi Lansia Terpampang di Setiap Sudut Hotel Jemaah Haji
Siap-Siap War! Tiket FIFA Matchday Indonesia vs Argentina Bisa Dibeli Mulai 5 Juni
Mengenal Aplikasi Penghasil Uang Sweatcoin
UGM Jadi Peraih Penghargaan Terbanyak pada Anugerah Merdeka Belajar Tahun 2023
Hanya Potong Pajak, Luhut Bantah Pemerintah Beri Insentif Mobil Listrik
SMKI Nusantara Buktikan Eksistensi Diri
Manfaatkan Lahan Sungai Kering, Polisi dan Warga Tanam Sayuran
Mau Nonton Laga Timnas Indonesia VS Argentina? Segini Harga Tiketnya
Awas! Siklon Tropis Mawar Mengancam Perairan Indonesia
KKP Segel 11,3 Ton Ikan Impor di Palembang
Sah! Ekspor Mineral Mentah Mulai Distop 10 Juni 2023
Di Semarang Bhikkhu Thudong Diterapi Thairopractic
KAI Daop 6 Salurkan Bantuan TJSL untuk Pembangunan Griya Anak Asuh
Lepas Kloter Pertama Embarkasi Kertajati, Ini Pesan Menag
Mahasiswa MTS UJB Praktik Kerja Lapangan di PT ADP
Panggil Dapur Konsumsi Jemaah, Kemenag Ingatkan Sanksi Distribusi Makanan Terlambat
Atlet NSB Raih 'MPV' Dalam Piala Kadisporapar
Trek Downhill Glamping De Loano Layak untuk Kejuaraan Internasional
Macapat Tatag Teteg Tutug, Lantunkan Tembang Harapan Untuk Lestarinya Budaya Yogya
Jemaah Haji Diimbau Waspadai Cuaca Panas di Madinah, Suhu Bisa Mencapai 40 Derajat