Duh..Bocah Penggembala Tewas Tenggelam

Ilustrasi
KARANGANYAR (KRjogja.com) - Nasib tragis menimpa seorang bocah perempuan asal Dukuh Kedungsengon Rt 07/Rw II Desa Botok Kecamatan Kerjo, bernama Arum Risti Astani (11). Nyawa gadis cilik ini tak bisa tertolong akibat tenggelam di sungai dekat rumahnya, Rabu (22/6) siang.
Kasubbag Humas Polres Karanganyar AKP Rochmad mengatakan peristiwa itu sangat memukul keluarganya, bahkan proses pemeriksaan lanjutan ditolak. Jenazah korban rencananya langsung dimandikan dan dikubur di hari yang sama kematiannya. Kasubbag humas mengatakan, kematian Arum dipastikan murni kecelakaan.
"Korban sempat dibawa pulang ke rumahnya. Namun karena masih tak sadarkan diri, ia kemudan dilarikan ke Puskesmas Karangpelem, Kedawung Sragen. Sayangnya nyawanya tak tertolong," kata AKP Rochmad kepada wartawan, Rabu (22/6).
Berdasarkan keterangan para saksi, korban ditemukan kali pertama oleh ayahnya, Sunaryo (45) setelah nenek korban bernama Wagiyem (60) mengungkapkan kegelisahannya. Sebelumnya, dua bocah teman korban bernama Aldo dan Mita menceritakan ke sang nenek bahwa korban tenggelam di sungai usai ketiganya mandi di sana. Awalnya, tiga bocah ini hanya iseng bermain air sambil melepas lelah usai menggembala kambing.
"Korban ditemukan tak sadarkan diri setelah dievakuasi dari dasar sungai berkedalaman 3 meter dan lebar 7 meter. Pemeriksaan oleh tim dokter Puskesmas dan Polsek Kejo, tidak ditemukan tanda penganiayaan," katanya. (M-8)
BERITA TERKAIT
Fordigi Goes to Campus Cari Talenta Digital di UGM
Legislator Satu-satunya PSI DIY Tolak Sistem Proporsional Tertutup di Pemilu 2024
Sleman Lagi, Sleman Lagi... Kini Juara Umum Kejuaraan Atletik Jogja Open
BCA Life Kembali Raih Penghargaan Indonesia WOW Brand 2023
Kampung Billiard Ambarawa Dikenal Hingga Rusia
Sebanyak 1.899 Jemaah Haji Indonesia Akan Diberangkatkan ke Miqat Bir Ali Pada 1 Juni
Macapat Tatag Teteg Tutug Mulai Digelar Hari Ini
Jemaah Haji Indonesia yang Meninggal Dunia di Arab Saudi Bertambah Jadi 4 Orang
Kalah, Kilicdaroglu Klaim Pemilu Turki Tidak Adil
SMKN 1 Kasihan Luluskan 190 Manggala Budaya
Usut Dugaan Korupsi BTS 4G BAKTI, Muhammadiyah Dukung Langkah Kejaksaan Agung
Gelar Karya dan Open School SDN Minomartani 1, Cetak Siswa Berkarakter, Inovatif
BPR Berubah Nama Jadi Bank Perekonomian Rakyat, Perbarindo DIY Lakukan Sosialisasi
Bikin Kejutan, Persis Solo Masih Rahasiakan Pemain Asing Mereka
Gelar Potensi Wirausaha Kreatif dan Inklusif DIY, Semangat Agar UMKM Naik Kelas
Jemaah Indonesia Mulai Berburu Oleh-oleh di Madinah
Sebuah Helikopter Latih Jatuh di Ciwidey
Mario Dandy Pakai Kabel Ties Sendiri Viral, Kapolda Metro Jaya Minta Maaf
Langsung Datangi Hotel Jemaah Haji, Tim Promkes Beri Penyuluhan Kesehatan
PLN Bagikan Al Quran Braille dan Santunan pada Santri
PSIM Kirim Dua Wakil Berbeda di Kongres PSSI, Soroti Lisensi Klub Liga 2