Binda DIY: Sekitar 10 Ribu Orang Kami Vaksin
Ary B Prass
20 Juli 2022, 13:27 WIB

Masyarakat mengikuti vaksinasi di Nogosari Selopamioro Imogiri. (foto: sukro riyadi)
BANTUL, KRJOGJA.com - Berbagai cara ditempuh untuk meningkatkan pencapaian vaksinasi di Kabupaten Bantul.
Vaksin menjadi salah satu upaya melindungi masyarakat dari serangan virus. Bahkan Badan Intelijen Negara Daerah (Binda) DIY mengencarkan vaksinasi sejak 15 Juni 2022 hingga sekarang.
"Bahkan di Kalurahan Selopamioro Kapanewon Imogiri Bantul kami jemput bola dengan melaksanakan vaksinasi mendekati permukiman warga di Dusun Nogosari," ujar ujar Koordinator Binda DIY wilayah Bantul Nugroho, Rabu (20/7).
Nugroho mengatakan, program vaksinasi booster Binda DIY di Kabupaten Bantul telah dilaksanakan 15 Juni 2022. Program tersebut digelar hampir setiap hari.
"Kami melakukan kerjasama dengan Dokpol Polres Bantul, Dinkes Bantul dan Puskesmas dengan sasaran masyarakat umum, Lansia dan masyarakat yang berpotensi terserang virus Covid 19," ujarnya.
Menurutnya, dengan beberapa varian baru Covid -19 seperti varian baru BA 275 (Centaurus) mesti diwaspadai.
"Untuk sasaran yang sudah tervaksin sejak 15 Juni 2022 sampai kemarin sekitar 10 ribu lebih dengan dominasi booster," ujarnya.
Sejauh ini Binda DIY terus menggenjot pelaksanaan vaksin. "Hampir 25 lokasi kami melaksanakan vaksin dan akan terus kita laksanakan," ujarnya.
Selain itu, Binda DIY tengah menjalin kerjasama dengan Puskemas Sedayu 1 melaksanakan vaksin primer bagi anak usia 6 tahun.
Kepala Dusun Nogosari Selopamioro Imogiri Bantul, Nardi mengatakan, pihaknya mengapresiasi Binda DIY yang sudah melaksanakan vaksin booster di Selopamioro.
"Program Binda DIY sangat bermanfaaat bagi warga yang didominasi petani. Apalagi vaksinasi Binda DIY mendatangi warga langsung, ini kami nilai sangat luar biasa,”ujar Nardi. (Roy)
BERITA TERKAIT
Wow Sekali Perawatan Wajah, Ayu Ting Ting Habiskan Rp 130 Juta
Musim Dingin Terburuk Hantam Afghanistan, 160 Orang Tewas
Keuangan BPKH Sangat Sehat
Gak Jauh dari Candi Borobudur, Destinasi Wisata Ini Layak Dikunjungi
Bos BRI Ungkap 6 Faktor Penentu Keberlanjutan Industri Bank
Jokowi: ASEAN Berperan Penting bagi Rakyat, Kawasan dan Dunia
Sinergitas Desa Wisata dan UMKM Dalam Pengembangan Potensi Wilayah
Resmi Dilantik, APSI DIY Percepat Transparasi Pendidikan
Rakernas AFPI 2023 Wujudkan Penguatan Ekonomi Digital
Bus Persis Solo Dilempari Batu, Polisi Ringkus 2 Terduga Pelaku
Brigade Nasional Dukung Jokowi Memberantas Radikalisme dan Intoleransi
20 Bangunan Sekolah Berhasil Direnovasi
Remaja Palestina Tembak Warga Israel
Mahasiswa Diingatkan tentang Tujuan Kemerdekaan, Hindari Keinginan Ganti Pancasila
Jerman Optimisi Lolos Resesi
Generasi Muda Jangan Terjebak Investasi Tak Jelas, Bernadus Wijaya Berikan Tipsnya
Tuban Heboh, Air Sumur Warga Mendadak Berubah Warna Seperti Darah
Akhirnya Surya Paloh dan Jokowi Bertemu
PSSI dan China Berencana Kerjasama Sepakbola
Enam Parpol Buka Pintu untuk Kaesang
Pesan Megawati, Perjuangkan Inggit Garnasih Diangkat Pahlawan Nasional