Pemasangan Barcode Sapi Terlindungi Vaksin PMK Dimulai

Pemasangan barcode pada sapi.
Krjogja.com - KARANGANYAR - Dinas Pertanian Peternakan dan Perikanan (Dispertan PP) Kabupaten Karanganyar mulai menandai sapi yang telah divaksin PMK dosis II. Kode batang atau barcode diberikan ke 200 sapi dulu.
"Sudah ada 12 ribu sapi divaksin PMK. Nah, yang sudah dapat dosis II dipasang barcode di telinga. Hari ini diberikan barcode ke 200 sapi. Lainnya menyusul," kata Kabid Ternak Dispertan PP, Heri Sulistyo kepada wartawan di Karanganyar, Senin (12/09/2022).
Ia menyebut populasi sapi di Karanganyar 71 ribu ekor. Dari jumlah itu, 12 ribu telah divaksin PMK dosis I. Dropping vaksin secara bertahap dari pemprov Jateng untuk menuntaskan vaksin dosis I maupun dosis II. Sedangkan akumulasi suspek PMK sekitar 500 ekor. "Kita minta ke Pemprov 3 ribu dosis lagi dan sedang dalam perjalanan ke sini," katanya.
Pemberian kode batang pada sapi usai vaksinasi memberi tanda bahwa sapi itu telah terlindungi. Sehingga, masyarakat tak perlu ragu membeli maupun mengonsumsinya. Meski demikian, jual beli sapi di pasar penjualan hewan belum dibuka.
"Pasar hewan masih tutup. Terbanyak di Pasar Sapi Karangpandan, juga masih tutup. Kalau mau beli langsung ke peternaknya saja di kandang. Pastikan sapi sudah divaksin dengan tanda barcode," katanya.
Mengenai penyebaran PMK ke hewan nonsapi, ia tak menampiknya. PMK pada kambing ditemukan di kabupaten luar Karanganyar. Selain itu, ia sedang menyisir peternakan babi di Jaten karena diduga muncul gejala PMK pada ternak tersebut.
"Perhimpunan peternak kambing dan domba di Karangpandan mulai juga menyuntik vaksin PMK secara mandiri. Ini baru yang pertama dan kami mengapresiasinya," katanya.
Ia menyebut kendala pemberian kode batang pada kesiapan peternak. Menurutnya, hanya peternak yang teregistraso yang menerima perlakuan tersebut. "Penerima vaksin PMK dan barcode didaftarkan dengan alamat email. Nah, apa semua peternak punya email?" katanya. (Lim)
BERITA TERKAIT
HMJ Akuntansi Unissula Perluas Kompetensi Fintech
Tim Pemantau Hewan Kurban Diterjunkan Antisipasi Cacing Hati
Standar Bawang Merah dan Pala Indonesia Ditetapkan Jadi Standar Codex
Stunting Bisa Dicegah dengan 4T
Perkuat Peran Perempuan, DPW Unnes Gelar Seminar Pemberdayaan Perempuan
Menaker Apresiasi Perusahaan yang Wujudkan Kenyamanan Bekerja
Kiper Maroko Gagalkan Ambisi Mourinho, Sevilla Rebut Gelar Liga Eropa Kelima Kali
Tren Belajar Baru Self Progress Learning di Era Pasca Pandemi
Target 2030, 6 juta Kendaraan Dikonversi ke Listrik
Justin Hubner Unggah Story di IG berseragam Timnas dengan Emoji, Naturalisasi Lanjut?
Progres Penurunan Stunting Demak Signifikan dengan Pembangunan Lingkungan Sehat
271 Mahasiswa Fakultas Ilmu-ilmu Kesehatan UAA Ucap Janji Pra Klinik
Bantuan Rehabilitasi Rumah Korban Bencana Tak Dikenai Pajak
Ekonomi Nelayan dan Masyarakat Pesisir Terancam Akibat Ekspor Pasir Laut
Penelitian Berakhir pada Publikasi, Warek UAD: Inovasi dan Hilirisasinya Mana?
Magelang Tuan Rumah Peringatan Hari Tanpa Tembakau Sedunia 2023
Wakapolres Hingga Kapolsek di Polres Sukoharjo Dimutasi
Prioritas Pelayanan Masyarakat, Dibidik Perangkat Desa Malas Kerja
Bhikku Thudong Singgah di Polresta Magelang
Ribuan Umat Katolik Gunungkidul Ikuti Misa Penutupan Bulan Maria
Desa Wisata Bukit Peramun Masuk MURI Sebagai Hutan Digital Berbasis Masyarakat