Ketua DPRD Banyumas Minta Jaringan FKDM Diperkuat

Ketua DPRD Banyumas dr Budhi Setiawan berada di tengah bersama pengurus FKDM Banyumas. (Foto : Driyanto)
Krjogja.com - PURWOKERTO - Ketua DPRD Banyumas dr Budhi Setiawan meminta jaringan Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM) Kabupaten Banyumas Jawa Tengah untuk diperkuat sehingga saat melakukan tugas penjaringan informasi dan data berkaitan Ancaman Tantangan Hambatan Gangguan (ATHG) akan lebih lengkap dan valid.
"Kami siap mendukung serta mensuport FKDM, mengingat FKDM adalah mandatori yang dibentuk pemerintah, dan minta agar kelembagaan FKDM sampai bawah diperkuat," pinta Ketua DPRD Banyumas dr Budhi Setiawan saat menerima audiensi pengurus FKDM Kabupaten Banyumas, Selasa (27/12/2022) di ruang kerja Ketua DPRD.
Berkaitan dukungan anggaran DPRD akan melakukan koordinasi dengan bupati dan Organisasi Perangkat Darah (OPD) terkait. Ia juga meminta nama FKDM disosialisasikan lebih masif ke masyarakat dan stakeholder terkait. Kemudian mendorong dan mendukung FKDM Kabupaten Banyumas menjadi pilot projet dan rujukan daerah lain baik di Jateng, dan Indonesia.
Ketua FKDM Kabupaten Banyumas Kompol Purnawiran Susanto SH, menjelaskan FKDM tingkat Kabupaten Banyumas sudah dibentuk dan dilantik sejak 10 Agustus 2022. Setelah terbentuk di tingkat kabupaten kemudian FKDM kabupaten sudah membentuk FKDM tingkat kecamatan, kelurahan, dan desa.
"Untuk kepengurusan dan anggota FKDM kecamatan, kelurahan, dan desa sudah dilantik dan dikukuhan oleh Wakil Bupati Banyumas 18 Des 2022 di GOR Satria," kata Susanto.
Selain melakukan pengukuhan FKDM bersama Bakesbangpol Banyumas juga sudah melakukan bimbingan teknik pelaporan inteljen. Susanto, menambahkan setelah FKDM tingkat kabupaten dikukuhkan, anggota FKDM sudah melakukan tugas fungsinya sebagai intelijen pemerintah dengan memberikan laporan kepada pemerintah berkaitan ATHG sebanyak 60 laporan. Dari laporan sebanyak itu sebagian besar sudah ditindak lanjuti oleh pemerintah. (Dri)
BERITA TERKAIT
Tingkatkan Kapabilitas UMKM, BRI Berkontribusi 65,4% Inklusi Keuangan Indonesia
Aismoli Percepat Realisasi Ekosistem Kendaraan Listrik
SSB AA FC Juara KU-12 di Gunungkidul
Wow, Anak Kim Jong Un Pakai Jaket Dior Senilai Rp28 Juta
Inilah Besaran UKT yang Harus Dibayar Mahasiswa UNY
Astra Motor Berikan Servis Gratis untuk Warga Terdampak Erupsi Merapi
Gandeng Pinhome, Bank Muamalat Tingkatkan Portofolio KPR
KPK Minta Kepala Daerah Tidak Korupsi, Apa Kata Sultan?
Kementerian BUMN Tunjuk Dua Direksi Baru IFG
Demi Anak Pakai Busana Dior, Ibu Ini Rela Makan Mie Instan
#DiantarSangBintang Jadikan Kumpul Kerabat Lebih Bermakna
Cegah Kemacetan, Pemerintah Harus Tambah Rest Area di Jalan Tol
Lindsay Lohan Didenda Gara-gara Promosikan Kripto
Mau Mudik Gratis Kapal Laut, Kelengkapan Ini Harus Dibawa
Ngabubu:Rich di The Rich Jogja Hotel Disambut Antusias Masyarakat
Sri Sultan Ingin Becak Listrik Segera Diluncurkan Tanpa Beban Biaya ke Tukang Becak
Mudik, Hati - Hati Jika Lewat Jalan Tol Lur..
ASN dan Pejabat Wajib Patuhi Larangan Buka Puasa Bersama
Selandia Baru Komitmen Bantu Anak Muda 'Move On' dari Patah Hati
Klarifikasi Kapolres Kulonprogo Terkait Peristiwa Penutupan Patung Bunda Maria
Mudik Lebaran Masih Jauh, Tiket Bus Sudah Rame-rame Dipesan. Masih Ada Sisa?