Sukseskan Pelaksanaan MBKM, UTY Gandeng 25 Perusahaan

Penandatanganan Naskah kerjasama dengan 25 perusahaan (Istimewa)
Krjogja.com - SLEMAN - Universitas Teknologi Yogyakarta (UTY) Senin (6/2) kembali menggelar kegiatan penandatanganan MoU dengan Industri. Kali ini, UTY diketahui telah melakukan penandatanganan MoU dengan 25 perusahaan, baik perusahaan skala regional, nasional maupun internasional.
Adapun kegiatan tersebut, telah dilaksanakan secara luring, bertempat di Ruang Sidang Lantai 3, Kampus 1 UTY. Turut hadir pada acara tersebut ialah segenap pimpinan maupun perwakilan, baik dari UTY, LLDIKTI Wilayah V, hingga pimpinan maupun perwakilan dari ke-25 perusahaan yang akan menandatangani MoU dengan UTY pada hari tersebut.
Adapun ke-25 perusahaan yang dimaksud antara lain ialah Balai Pelaksana Penyediaan Perumahan Jawa III (Kementerian PUPR RI), PT BPD DIY, LPP TVRI Stasiun Yogyakarta, PT Primissima (Persero), PT BPD Jawa Tengah, PT Indo Xetia Internasional, WPU Rise Digital Learning PVT Ltd, PT Raja Dewa Pendopo, Bale Design, RUANGOBROL.ID, PT Komsha Akur Consult, PT Lumintu Logic Indonesia, RWE Digital Agency, Ruang 412, Elmoo Academy, PT Javas Teknologi Integrator, PT Gemilang Media Wisatama (Travelxism), PT Quantum Edukasindo Paradigma, PT AINO Indonesia, Roote Trails, CV Andalan Jasa Perencanaan, Burza Hotel Yogyakarta, Rekamedia, Yayasan Abisatya, dan Forum Komunikasi Winongo Asri.
Rektor UTY, Dr. Bambang Moertono Setiawan, M.M., Akt., CA, dalam sambutannya menjelaskan bahwa, dengan adanya penandatanganan MoU pada hari ini, merupakan wujud dari keseriusan UTY agar dapat adaptif menghadapi perkembangan saat ini.
“Perkembangan zaman sangatlah pesat. Maka dari itu, UTY sejak tahun 2020 sudah mengimplementasikan kurikulum baru untuk menghadapi berbagai perubahan tersebut, yang mana melalui kurikulum tersebut, UTY akan memberikan pilihan program kuliah di luar kampus, yang bertujuan untuk memberikan pengalaman secara langsung bagi mahasiswa UTY untuk berinteraksi maupun terlibat dengan dunia Industri. Maka, untuk melancarkan proses tersebut, sejak di implementasikannya kurikulum 2020 tersebut, UTY sudah aktif menjalin banyak kerja sama dengan berbagai industri, termasuk dengan dilaksanakannya MoU pada hari ini” ujar Bambang.
Sementara itu, Prof. drh. Aris Junaidi, Ph.D, selaku Kepala LLDIKTI Wilayah V, dalam sambutannya turut mengapresiasi UTY, yang memang sejak awal sangat serius dalam mengimplementasikan pelaksanaan program MBKM di lingkungan UTY, yang mana hal tersebut dapat tercermin dari berbagai Industri yang telah banyak melakukan kerja sama dengan UTY.
Terakhir, dalam sambutannya, H. Usmansyah, Ak., M.M., M.Si., CA, yang merupakan Direktur Utama dari PT Primissima (Persero), turut menyambut baik adanya kolaborasi yang dapat terjalin antara UTY dengan berbagai Industri, termasuk dengan PT Primissima (Persero).
“Kami sangat menyambut baik adanya kolaborasi kerja sama ini. Kami sangat mengharapkan, dalam waktu mendekat akan banyak realisasi kegiatan yang dapat segera terlaksana, baik antara UTY dengan PT Primissima (Persero), maupun dengan perusahaan lainnya. Kami sangat menantikan hal tersebut. Semoga dengan adanya kerja sama ini, dapat memberikan banyak manfaat positif, bagi semua pihak yang terlibat” ucap Usmansyah.
BERITA TERKAIT
10 Anak Yatim di Klaten Terima Bantuan Simpanan Pelajar
Jual Minuman Keras Saat Ramadan di Sleman, Ratusan Botol Miras Disita
Grebek Toko Miras, Satpol PP Sleman Sita Ratusan Botol
Tak Ingin Klitih Muncul Lagi, DPRD DIY Usulkan Ruang Aktualisasi Remaja
Potret Nyata Pengelolaan Sampah Terpadu di Desa BRILiaN Jatihurip Tasikmalaya
Program Baru Polda DIY, Kawal Polisi Gratis No Tip!
Layani Kebutuhan Transaksi Libur Lebaran, BRI Sediakan Uang Tunai Rp 32 T
Halo Warga Jogja! Waspadai Kriminalitas Jenis Ini Jelang Lebaran
DPRD Grobogan Bentuk Pansus LKPJ Bupati
F PPP dan F Nusantara Beri Catatan Pembangunan Temanggung Tahun 2022
Alhamdulillah..Masuk Pekan Kedua Ramadan, Kejahatan Jalanan di DIY Turun
Royal Darmo Malioboro Bagikan Takjil untuk Warga di Kumetiran
Kisruh Kemenkeu, Rektor Unissula Dukung Pansus DPR dan Minta Jaksa Agung Turun Tangan
Menurut Imam Al-Ghazali, Adab Berpuasa ini Patut Dipahami
Sabtu Siang Ini, Pendaftaran Sekolah Kedinasan Dimulai, Cek Lagi Cara Daftarnya
Chelsea Patok Harga Tinggi Buat Mason Mount
Kronologis Hubungan Bintang Porno Stormy Daniels dan Eks Presiden AS Donald Trump
Masjid Jami Jalaluddin Bekas Pertapaan Sunan Kalijaga
Cegah Klithih, Polda DIY Laksanakan 'Blue Light Patrol'
Ancaman Siklon Herman di Yogya, Ini yang Harus Dilakukan
Once Mekel Jawab Tudingan Ahmad Dhani, Tunjukan Bukti Bayar Royalti