Pengurus DPC Ormas MKGR Gunungkidul Resmi Dilantik

user
Ivan Aditya 20 Februari 2023, 19:36 WIB
untitled

Krjogja.com - GUNUNGKIDUL - Wakil Ketua DPD Musyawarah Kekeluargaan Gotong Royong (MKGR) DIY John S Keban melantik pengurus DPC Ormas MKGR Gunungkidul. Pengurus yang dilantik diantaranya Ketua Gunawan SE, sekretaris Iman Muchamad Priyantara dan bendahara Sulistiawan.

ā€œTerbentuknya pengurus baru diharapkan akan semakin memperkuat kebersamaan. Serta memberikan kontribusi peran secara nyata di masyarakat,ā€ kata Ketua DPC Ormas MKGR Gunungkidul Gunawan SE, Senin (20/02/2023).

Kegiatan dihadiri Ketua DPD Golkar Gunungkidul Heri Nugroho SS, Ketua Kosgoro Sarjana SE, Ketua Yayasan GPC Syarief Guska Laksana SH, Penewu Karangmojo Marwatahadi, KUA, lurah dan ratusan anggota MKGR Gunungkidul. Bersamaan dilantik Gerakan Perempuan dan Garnas MKGR.

Diungkapkan, sesuai AD ART, MKGR merupakan ormas yang hidup di tengah masyarakat bersifat otonom, bebas, independen dari kekuatan sosial politik/partai politik. Sehingga siapapun boleh ikut. Harapannya keberadaan MKGR dapat memberikan sumbangsih bagi pembangunan SDM dan Gunungkidul.

"Semangat kebersamaan dan persatuan akan membuat MKGR semakin besar dan memiliki kontribusi nyata dalam pembangunan,ā€ jelasnya.

Sementara Wakil Ketua MKGR DIY John S Keban mengungkapkan, MGKR memiliki sikap moral, jujur, berani, musyawarah dan karya nyata. Menggerakan kesejahteraan, agama dan moralitas bangsa menjadi lebih baik. Termasuk ikut menangkal memberantas paham ideologi komunis yang mengancam Pancasila. (Ded)

Kredit

Bagikan