Tersangka Bentrok Antar Ormas di Banyumas Bertambah, Satu Pelaku Diamankan

Pelaku Wf saat menjalani pemeriksaan penyidik.
Krjogja.com - PURWOKERTO - Setelah berhasil menangkap empat pelaku bentrok antar organisasi masyarakat (ormas) di Desa Banteran Sumbang Banyumas, Satreskrim Polresta Banyumas kembali menangkap satu tersangka lagi Wf (31), Jumat (10/3/2023). Sebelumnya polisi sudah menangkap empat pelaku bentrok antar ormas Lowo Ireng dan Pemuda Pancasila yang menyebabkan dua korban luka-luka.
Keempat pelaku itu masing-masing satu dari Lowo Ireng dan tiga lainnya dari Pemuda Pancasila. Kemudian pada Jumat kemarin tambah satu pelaku yakni Wf warga Desa Banteran Sumbang Banyumas dari Pemuda Pancasila.
Kasat Reskrim Polresta Banyumas Kompol Agus Supriyadi menjelaskan penangkapan satu pelaku Wf berasal informasi dari saksi-saksi bahwa pelaku WF ikut serta dalam melakukan kekerasan terhadap korban. "Menurut keterangan para saksi, tersangka WF ikut serta melakukan kekerasan terhadap korban yaitu dengan cara menendang korban," terang Kasat Reskrim.
Baca Juga
Tersangka WF saat ini telah diamankan di Mapolresta Banyumas untuk proses hukum lebih lanjut. "Pelaku disangkakan Pasal dugaan Tindak Pidana pengeroyokan sebagaimana dimaksud dalam Pasal 170 KUHPidana dengan ancaman 7 tahun penjara," tegas Kasat Reskrim.
Menurutnya dalam kasus bentrok antar ormas yang meresahkan masyarakat, polisi terus memburu pelaku lain, yang menyebabkan korban mengalami luka bacok. "Polisi terus akan mencari dan memburu hingga ketangkap," tegasnya. (Dri)
BERITA TERKAIT
Mandoors Tawarkan Perantara Realita dan Utopia Di Album SONE
Gerombolan Remaja Bawa Sajam Hendak Tawuran Ditangkap
Dari Jogja, Pandika Kamajaya Rilis Tembang Pulang
HUT ke-2, Mataram Utama Gelar Festival Sepakbola Piala Ketua DPRD DIY
Calon Pengantin Tewas Ditusuk Mantan Tunangan Wanita
Pelaku UMKM Minta Pemerintah Bantu Turunkan Harga Daging dan Telur Ayam
China dan Rusia Tolak Seruan Amerika
Lika-liku Juri Kontes Kicau Burung
BRI Raih 2 Penghargaan Internasional The Asset Triple A
Ayah Mertua Puan Maharani Meninggal Dunia
Menko PMK Tinjau Penginapan Jamaah
Arbi Aditama Siap Berlaga di JuniorGP Jerez
67 Persen Kebutuhan Pembangkit Listrik Berasal dari Batubara
Komisi B DPRD Grobogan Apresiasi Peran RKG Terhadap Petani
Jadi Inspirasi Juniornya, Tiga Atlet Renang DIY Dapat Beasiswa Kuliah Keluar Negeri
Pancasila Sempurna untuk Indonesia
ICS Compute Raih Penghargaan CPPO Partner
Hari Ini Wajah Baru Lokananta Diperkenalkan
Tajir! Elon Musk Kembali jadi Orang Terkaya di Dunia
Pemkot Solo Terus Targetkan Penurunan Stunting Tahun Depan
Kabar Baik, Kursi Kereta Api Ekonomi Tak Akan Tegak Lagi