Wabup Sleman Beri Apresiasi Turnamen Biliar Antar Media DIY

Wakil Bupati Sleman, Danang Maharsa (tengah) bersama panitia dan perwakilan sponsor. (Foto : Antri Yudiansyah)
Krjogja.com - SLEMAN - Mendorong minat awak media pada olahraga biliar, Turnamen Biliar Antar Media DIY digelar pada Minggu (19/03/2023) mendatang di The Gardens Pool, Depok Sport Center (DSC) Seturan, Sleman. Kejuaraan memperebutkan Tropi Wakil Bupati Sleman, Sertifikat dan sejumlah uang pembinaan. Hingga saat ini telah terdaftar sekitar 50 peserta dari sejumlah media di DIY baik media cetak, elektronik maupun online.
Wakil Bupati Sleman, Danang Maharsa ditemui, Senin (13/03/2023) di Omah Kopi Cokrowijayan, Banyuraden, Gamping, Sleman, memberikan apresiasi atas gelaran tersebut dalam rangka mendekatkan awak media pada olahraga sekaligus mencari bibit berkualitas menuju Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) mendatang.
"Kami memberikan apresiasi dan mendukung penuh. Insya Allah saya akan membuka kejuaraan secara langsung," tegas Danang Maharsa bersama Penasehat Pobsi DIY, Jani Sulistyo.
Baca Juga
Ketua Panitia, Iwanudin menambahkan antusiasme peserta dalam turnamen yang baru pertama kalinya digelar di DIY luar biasa. Dari target sekitar 30 peserta, telah tembus dan bahkan mencapai angka 50 peserta.
"Antusiasmenya besar sekali dan kami tidak menyangka. Semoga ini menjadi awal yang baik untuk mendekatkan awak media, apalagi wartawan pada olahraga biliar demi prestasi yang lebih baik di Porwanas mendatang," tambah Iwanudin.
Panitia pun masih membuka kesempatan bagi awak media yang ingin mendaftarkan diri hingga Jumat (17/03/2023). Pertandingan akan dimulai tepat pada hari Sabtu (18/03/2023) pukul 10.00 WIB. (Yud)
BERITA TERKAIT
Besok Sidang Perdana Mario Dandy dan Shane Lukas Digelar
DPRD Grobogan Putuskan Raperda Tibum Jadi Perda
Alamnya Tetap Asli, 5 Destinasi DIY Ini Wajib dikunjungi
Bensin  Sumbang Inflasi Kota Yogya 4,72 Persen Pada Mei 2023
Memperebutkan Trofi GKR Hemas, Lomba Design Batik Jogokariyan
Pimpinan PSHT dan Brajamusti Sepakat Damai
Banyak Keluhan Masyarakat, Polres Sukoharjo Tertibkan Motor Berknalpot Brong
Hasil Jemput Bola, 15.000 Warga Sukoharjo Sudah Ber-KTP Digital
Bimbo Risih Masalah Korupsi Indonesia, Dituangkan Lewat Lagu 'Jokowi dan Mahfud MD'
Bentrok Massa di Jogja, Begini Kronologisnya Menurut Polda DIY
Berbusana Jawa, ASN Boyolali Khidmat Ikuti Upacara Hari Jadi Boyolali ke-176
Padukan Unsur Budaya Jawa, Peluru Karet Luncurkan EP Berjudul 'Urban'
IRT Tewas Tertabrak di Perlintasan KA Gedung Kesenian Wates
Zlatan Ibrahimovic Gantung Sepatu, Sampaikan Pidato Haru di San Siro
Pejabat Utama Polres Karanganyar Dimutasi
Tahu Pemilik Sedang Mandi, Wely Embat Scoopy
Terkait Bentrok di Jogja, 9 Luka dan 352 Orang Dievakuasi Polda DIY
Update KA Bandara YIA Mulai Juni 2023 Keberangkatan Akhir dari Stasiun Tugu 20.35 WIB
Mandi Usai Main Bola, Pemuda Warga Sedayu Tenggelam di Sungai Progo
Perang Spanduk Jelang Pemilu, Jaga Kondusivitas Pro Kontra Jangan Berkelanjutan
Perkuat Kapasitas Hadapi Bencana, BRI dan BNPB Gelar Pelatihan Kedaruratan Bencana