Ratusan Kelompok Rentan di Yogya Ikuti Vaksinasi Covid

Ratusan orang ikuti vaksinasi inklusif di PKBI DIY. (Foto : Harminanto)
Krjogja.com - YOGYA - Perkumpulan Keluarga Berencana Indonesia (PKBI) DIY berkolaborasi dengan Pemerintah Australia, Kemitraan Australia Indonesia untuk Ketahanan Kesehatan (AIHSP) melalui Save the Children menyelenggarakan Vaksinasi Covid Inklusif di PKBI DIY, Kamis, (16/03/2023). Lebih dari 120 orang dari kelompok rentan seperti lansia, disabilitas dan waria turut serta dalam program vaksinasi tersebut.
Beberapa komunitas juga terlibat aktif dalam acara yakni Ikatan Waria Yogyakarta (IWAYO), Yayasan Kebaya, Pondok Pessantren Waria, Harapan Vian, PAMS Masjid Syuhada, Komunitas Lansia dan Disabilitas. Secara khusus, vaksinasi Covid-19 inklusif ini menyasar kelompok masyarakat rentan, khususnya lansia dan penyandang disabilitas, namun juga terbuka bagi masyarakat umum yang memenuhi syarat.
"PKBI DIY adalah salah satu mitra kegiatan vaksinasi Covid-19 kami karena sering melakukan vaksinasi COVID-19 bagi komunitas-komunitas marjinal. Kami mendukung pelaksanaan vaksinasi yang diselenggarakan oleh PKBI DIY, terlebih dengan adanya kolaborasi bersama Save the Children dengan dukungan AIHSP pula dapat menumbuhkan berbagai kerja sama yang dapat membantu kami mempercepat vaksinasi bagi kelompok masyarakat rentan. Harapan kami, walaupun komunitas-komunitas ini sudah mulai mendapatkan akses vaksinasi dan kasus sudah menurun, penjagaan untuk tetap sehat harus dilanjutkan. Vaksinasi itu tetap perlu untuk menjaga kesehatan secara umum," ungkap dr Endang Sri Rahayu, Kepala Seksi Pencegahan Pengendalian Penyakit Menular dan Imunisasi Dinas Kesehatan disela acara.
Baca Juga
Selain untuk memastikan kelompok rentan dapat terlindungi dari Covid-19 melalui vaksin, program ini juga bertujuan untuk memberikan akses kesehatan yang inklusif. Vaksinasi inklusif memastikan tersedianya fasilitas yang mendukung berbagai kebutuhan masyarakat termasuk mereka yang mengalami kesulitan dalam mengakses sarana, prasarana, dan informasi tentang layanan terkait, seperti lansia dan disabilitas.
"Pencabutan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) dan penurunan tren kasus infeksi Covid-19 secara umum bukan berarti pandemi telah berakhir. Harus ada kesadaran dari berbagai pihak untuk tetap berusaha meningkatkan cakupan vaksinasi agar orang-orang yang masih rentan terhadap penularan seperti lansia dan orang dengan komorbid dapat terlindungi dari Covid-19. Karena pada dasarnya, dengan divaksin kita tidak hanya melindungi diri kita sendiri, tapi juga melindungi orang-orang di sekitar kita termasuk anak-anak,” sambung Budhi Hermanto, Direktur Eksekutif Daerah PKBI DIY.
Secara terpisah, Hernowo Poteranto dari Save the Children menyatakan bahwa program vaksinasi bersama dengan Pemerintah ini dilakukan secara khusus menjangkau kelompok masyarakat yang belum terlayani vaksinasi Covid-19. Di DIY, program Vaksinasi Covif-19 Inklusif ini dilakukan di Kulon Progo dan Gunungkidul dari Agustus 2022 sampai Maret 2023.
Hingga hari ini, AIHSP bersama Save the Children dan PKBI DIY telah berhasil menjangkau 24.729 orang. Di antaranya terdapat 6.299 lansia, 1.273 penyandang disabilitas serta kelompok masyarakat rentan lainnya.
"Kami mendukung vaksinasi Covid-19 oleh PKBI DIY bersama Dinas Kesehatan Kota Yogyakarta, untuk kelompok rentan seperti lansia, disabilitas, juga komunitas waria di Yogyakarta. Saya kira ini ikhtiar bersama untuk mendukung ketahanan kesehatan masyarakat," tandasnya. (Fxh)
BERITA TERKAIT
Alhamdulillah.. Tak Ada WNI Jadi Korban Kecelakaan Bus Umrah di Arab Saudi
Afnan Hadikusumo Ingatkan Kemiskinan Jadi Sumber Munculnya Klitih
One Way dan Contra Flow Jadi Andalan Polisi Hadapi Mudik Lebaran 2023
Lepas Erick Thohir, Hokky Caraka Pimpin Doa Agar Piala Dunia U-20 Tetap di Indonesia
Usai Lukai Sopir, Begal Taksi Online Urungkan Aksinya
BKN Gelar CAT Seleksi Penerimaan 4.213 Penyuluh Keluarga Berencana untuk BKKBN
Mendikbudristek: Jangan Gunakan Test Calistung dalam Penerimaan Calon Siswa SD
Transformasi Diklat, Kemenag Luncurkan Digital Learning Center dan Smart Classroom
Alokasi Anggaran Pemerintah Terbatas untuk Membiayai KIP Kuliah
Partai Berkarya Tetap Konsisten Memberikan Pengabdian untuk Bangsa
UAD Bermitra dengan 11 PT Luar Negeri
Tambah Daya Listik Hingga 5.500 VA Kok Cuma Rp 200 Ribu?
Safari Tarawih Di Gedung DPRD Kulonprogo, Pj Bupati Imbau Pejabat Hidup Sederhana
Fatalitas Tinggi Akibat Virus Marburg, RI Waspada
Bertema Budaya, Open Call Layar Anak Indonesiana 2023 Sudah Mulai
Laga PSIS Lawan Persebaya Digelar, Aparat Keamanan Semarang Disibukkan Suporter Bonek
7 Angkringan Enak Harga Terjangkau di Sukoharjo, Cocok untuk Berburu Takjil
Erick Thohir Bertemu FIFA, Cari Solusi Soal Penolakan Timnas Israel
Pemudik Bakal Naik, Ditjen Hubla Turut Berperan Aktif Mempersiapkan Angleb 2023
Ini Bahaya yang Mengintai Jika Menyimpan Bahan Mercon, Simak Sejarahnya
Klaim Bebas BPA Kemasan Non Polikarbonat, Berpotensi Bahayakan Konsumen