Kronologi 38 Calon Jamaah Umroh Terlantar di YIA, Siapa Salah?

Ilustrasi
Krjogja.com - KULONPROGO - Beredar di media sosial video berdurasi sekitar 39 detik menggambarkan puluhan calon jemaah umroh terlantar di depan terminal keberangkatan YIA. Tampak para jamaah mengenakan busana serba kuning dan hijau serta membawa koper biru.
Stakeholder Relation Manager Yogyakarta International Airport (YIA), Ike Yutiane P membenarkan adanya rombongan calon jemaah umroh diduga ditelantarkan biro perjalanan di bandara internasional kawasan pesisir selatan Kapanewon Temon Kabupaten Kulonprogo Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) tersebut.
āBenar terjadi kondisi 38 orang calon jamaah umroh belum dapat terbang di Bandara Internasional Yogyakarta. Kami selaku pengelola bandara, melakukan monitoring dan penggalian informasi terhadap pimpinan atau pendamping rombongan. Kondisi tersebut sepenuhnya menjadi kewenangan pihak agen tour dan pemilik. Pihak bandara membantu menjaga keadaan untuk tetap kondusif di lingkungan bandara," kata Ike menanggapi pertanyaan wartawan terkait video para jemaah umroh yang terlantar viral di media sosial (medsos), Sabtu (18/3).
Baca Juga
Diungkapkan, rombongan tersebut awalnya hendak bertolak ke tanah suci lewat Bandara Juanda, Surabaya. Tapi mereka ditolak oleh maskapai karena ternyata pihak biro perjalanan belum membeli tiket pesawat. Kemudian oleh biro perjalanan, rombongan ini diarahkan menuju Yogya untuk berangkat lewat Bandara Adisucjipto.
Pihak biro perjalanan telah membawa rombongan jamaah menginap di hotel sekitar YIA sembari mencari solusi atas persoalan tersebut.
Sementara itu pihak biro perjalanan saat ditemui wartawan di hotel tempat calon jemaah haji menginap enggan berkomentar. (Rul)
BERITA TERKAIT
Mahfud Md Tantang Balik DPR RI Terkait Transaksi Rp 349 T
Konfrontasi Amerika - China Tinggal Menunggu Waktu
Begini Kata Tetangga tentang Dampak dari Ledakan Hebat Obat Petasan di Kaliangkrik
Kepala PPATK Bakal Dipolisikan Karena Bocorkan Hal Ini
THR Cair Lebih Cepat, Mudik Lancar
Jalin Kerjasama dengan SMAN 1 Sayegan, SMP Muhi Yogyakarta Serius Siapkan Kelas SBO
Ledakan Hebat Obat Petasan di Kaliangkrik Magelang, 1 Tewas, 5 Rumah Rusak Berat
Rumah Hancur Akibat Ledakan Obat Petasan
Ormas yang Ganggu Toleransi di Yogyakarta Bakal Disikat, Ini Janji Kapolda DIY
Polda Jateng Bakal Tegas Hadapi Aksi Perang Sarung
Awal Ramadhan, Ditemukan Rumah Warga Digunakan Berjualan Miras
Tiga Awak Hilang, Kapal Pengangkut BBM Pertamina Terbakar
PPIH Bidang Kesehatan Diminta Fokus Layani Jemaah Haji
Rusia Akan Menempatkan Senjata Nuklir Taktis di Belarus
Perang Sarung Marak Dimana-mana, Begini Fakta Sesungguhnya
Yakinkan Masyarakat, KPK Berjanji Tak Akan Lepas Kasus Rafael
Polisi Tangkap Pelaku Pengeroyokan di Jalan Tentara Mataram, Niatnya Perang Sarung
Hendak Perang Sarung, Tim Pandawa Polres Sukoharjo Amankan Puluhan Remaja
Soal Larangan Bukber, Mahfud MD: Belum Dengar Pak Jokowi Mau Mencabut
Angin Kencang, Atap Beberapa Rumah Warga Desa Semen 'Mabur'
Mahasiswa Mapala FK UNS yang Tercebur di Goa Beraholo Ditemukan Tewas