UGM Faculty Fair Sambut Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru

ilustrasi kampus ugm (ugm.ac.id)
Krjogja.com - SLEMAN - Sebagai salah satu institusi pendidikan tinggi, Universitas Gadjah Mada menyediakan beragam bidang pendidikan di tingkat sarjana terapan, sarjana, profesi, dan pascasarjana.
Pada kesempatan kali ini, UGM memberi kesempatan bagi calon mahasiswa untuk mengenal lebih dekat berbagai bidang studi melalui UGM Faculty Fair yang diadakan pada 18-19 Maret 2023 di Grha Sabha Pramana UGM. Demikian dilansir dari laman resmi ugm.ac.id.
Ajang ini tidak hanya memperkenalkan fakultas di UGM, namun juga memberikan informasi-informasi seputar penerimaan mahasiswa baru. Perubahan sistem penerimaan mahasiswa baru tahun ini menjadi topik hangat di kalangan akademisi. Banyak dari calon mahasiswa yang belum mengetahui sepenuhnya mengenai perbedaan sistem penerimaan yang lama dan baru.
UGM sendiri turut melaksanakan jalur seleksi secara mandiri sebagaimana tahun-tahun sebelumnya. Oleh karena itu, sosialisasi pada calon mahasiswa seputar pelaksanaan seleksi jalur SNBT dan Mandiri kembali dilaksanakan. Acara yang berlangsung dua hari ini digelar secara bauran dalam dua sesi, yaitu pameran, virtual expo, serta talkshow melalui kanal YouTube.
Baca Juga
Peserta akan dibawa untuk melihat berbagai kegiatan fakultas di UGM, termasuk di antaranya adalah informasi seputar bidang studi yang dipelajari, simulasi mata kuliah, hingga potensi pekerjaan di masa depan. Rangkaian acara dirancang untuk memudahkan calon mahasiswa menentukan minat dan bakatnya di jenjang perkuliahan.
Selain perkenalan melalui persembahan fakultas, peserta juga diajak untuk berkeliling kampus dengan bus Trans Gadjah Mada untuk memperlihatkan fasilitas maupun lokasi-lokasi yang ada di UGM. Sesi ini tentunya merupakan hal baru yang belum ada sebelumnya sejak masa pandemi. Calon mahasiswa diarahkan untuk benar-benar merasakan bagaimana suasana berkuliah di UGM.
Untuk memeriahkan acara, UGM Faculty Fair menggelar kompetisi yang bisa diikuti oleh pengunjung, fakultas, dan mahasiswa. Bagi pengunjung, lomba yang bisa diikuti adalah lomba konten instagram dengan tema “Faculty Fair UGM 2023 Experience”. Lomba ini memberikan kebebasan berkreasi tentang apa yang pengunjung rasakan selama acara berlangsung. Tentunya, berbagai spot-spot menarik tersedia untuk dijadikan latar belakang maupun cerita dalam konten tersebut.
Sedangkan bagi fakultas, UGM Faculty Fair mewadahi kreativitas fakultas dengan memilih nominasi booth ter-interaktif, ter-edukatif, dan terunik. Tak hanya itu, mahasiswa pun bisa mengikuti lomba foto “UGM at a glance” melalui pengalaman seru selama acara berlangsung.
Adanya UGM Faculty Fair 2023 yang menggaet tiga unsur utama, yaitu calon mahasiswa, universitas, dan masyarakat ini diharapkan mampu memberikan sudut pandang yang baru bagi peserta. Interaksi antar publik dan universitas juga dapat merepresentasikan peran akademisi dan memberikan gambaran besar terhadap bagaimana kinerja universitas dalam berkontribusi menopang pendidikan nasional. (*)
BERITA TERKAIT
Deretan Kelompok Musik Indonesia dengan Lagu Religi Terpopuler
Kiki Narendra Ternyata Seorang Dokter Problematik, Intip Cerita di Baliknya!
Kemenkominfo Adakan Kelas Video Podcast Literasi Digital
Perumda Air Minum Tirta Satria Bangun Bak Pra Sedimentasi
Seruan Pola Hidup Sehat di Adeging Pura Mangkunegaran 2023
Ngeri! Melihat Dari Dekat Lokasi 'Mercon Maut' Kaliangkrik
Bulutangkis Vietnam Challenge 2023: Jafar/Aisyah Bawa Pulang Gelar Untuk Merah Putih
PBNU Apresiasi Meningkatnya Kepercayaan Publik Kepada Polri
Pingin Buka Puasa dengan Menu Beragam? ke Masjid Syuhada Yuk..
BRI Boyong 7 Penghargaan di Ajang PR Indonesia Awards (PRIA) 2023
Sinergi Telkom dan BPKP Hadirkan Solusi untuk Mudahkan Pemantauan Gangguan Jaringan
Realisasikan Pembangunan JLT, Sukoharjo Butuh Rp 360 M
Seleksi Sekolah Kedinasan 2023 Dibuka, Pemerintah Sediakan Ribuan Kebutuhan
Kekerasan Jalanan Masih Terjadi, Sultan Minta Ortu Tanggung Jawab
Record Store Day Yogyakarta Bakal Digelar di Bengkel Kopi
MenKopUKM dan Mendag Sepakat Berantas Impor Pakaian Bekas Ilegal, Berikut Langkahnya!
Gospeng dan Pak Tan Sambut Ramadan Lewat Lagu 'Selak Imsyak' Ingatkan Sahur
Kapolda Jateng Tinjau Ledakan Kaliangkrik, Bahan Mercon Termasuk Low Explosive
10 Spot Ngabuburit Favorit Keluarga di Sragen
Tiga Tahun Di-PHK Tanpa Pesangon, Buruh di Jogja Bawa Perusahaan ke Pengadilan
Dua Kakek dan Seorang Pemuda Bobol Rumah Kosong