Bupati Klaten Lantik 60 Pejabat Baru

Para pejabat baru yang dilantik (Warsiti)
Krjogja.com - KLATEN - Bupati Klaten, Sri Mulyani melantik sebanyak 60 pejabat baru di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Klaten, Selasa (21/3/2023). Acara pelantikan dan pengambilan sumpah/janji berlangsung di pendapa Pemkab setempat.
Para pejabat yang dilantik terdiri dari 8 pejabat pimpinan tinggi pratama, 31 pejabat administrator, dan 21 pejabat pengawas. Pelantikan dan pengambilan sumpah/janji tersebut turut dihadiri Forkopimda Kabupaten Klaten dan perwakilan Organisasi Perangkat Daerah (OPD).
Bupati Klaten, Sri Mulyani menyampaikan, pergeseran dan rotasi jabatan merupakan hal wajar dalam organisasi, termasuk pemerintahan. Hal ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas Pemkab Klaten khususnya dalam pengambilan kebijakan dan pelayanan kepada masyarakat. "Jabatan baru dengan wajah lama. Kami berharap pengalaman di organisasi yang lama menjadi bekal dalam menjalankan amanat yang baru. Tentu keputusan rotasi dan pergeseran jabatan ini dilakukan dengan banyak pertimbangan," kata Bupati.
Baca Juga
Menurut Bupati, jabatan yang disematkan merupakan amanah bagi pejabat baru. Tugas tersebut merupakan tanggung jawab yang harus dilaksanakan dengan semangat mengabdi dan kerja keras. "Jabatan yang diberikan bukan hadiah dari pemerintah maupun bupati. Namun jabatan yang disematkan di pundak saudara sekalian merupakan amanah dari Tuhan yang harus dipertanggungjawabkan sesuai sumpah/janji yang diucapkan sesuai agama dan keyakinan masing-masing," jelas Bupati pula.
Bupati berharap bersama pejabat baru yang dilantik, dapat semakin mewujudkan Klaten yang lebih maju, mandiri, dan sejahtera.(Sit)
BERITA TERKAIT
Acer Menawarkan Inovasi di Laptop Gaming Predator Triton 16
Tak Gajian, Lima Karyawan Mencuri Alat Produksi
BPJS Terapkan Transformasi Pelayanan
Calhaj Karanganyar Diminta Fokus Ibadah, Kurangi Belanja dan Jalan-Jalan
Kebutuhan Air Pertanian Dipredisi Bermasalah di Oktober-November
Tasmi' dan Pelepasan Peserta Didik SDIT Insan Utama
Ketum KONI DIY Membuka Bulutangkis GKR Hemas Cup 2023
Tips Aman Naik dan Turun Sepeda Motor ala Honda Istimewa
PSS Segera Naikkan Harga Tiket Laga Kandang, Ini Alasannya
5 Prinsip OJK Perkuat Pelindungan Konsumen
KPU Verifikasi Administrasi 776 Bacaleg
Anggota PSHT Grudug Polres Bantul, Desak Pelaku Ditangkap
Isi BBM di SPBU, Mobil Pikap Hangus Terbakar
Tiga Pejabat Bidang Humas Polda Jateng Resmi Berganti
Menpora Dito Dukung Indonesia Juara Umum Asean Para Games 2023
Dukung Indonesia Capai Target Nol Emisi, AS Hibahkan Rp15 Miliar
Mudah Ditemukan, Ini Sayur dan Buah Penambah Darah
84 Siswa MAN 3 Kulonprogo Diwisuda, Banyak Lulusan Diterima Bekerja
PAS Daya Tarik Wisata Seni Budaya
Mulai 26 Juli, Apple Akan Tutup Layanan Gratis My Photo Stream
Mau Beli Rumah Bekas dengan KPR Bank, Ini Caranya