Polresta Cilacap Bedah Rumah Warga Kurang Mampu

Kapolresta Cilacap Kombes Pol Fannky Ani Sugiharto, meninjau rumah Ponco Diharjo warga kurang mampu di Dusun Margosari RT 04/06 Desa Sidamulya Kecamatan Wanareja Kabupaten Cilacap.
Krjogja.com - CILACAP - Sebagai bagian dari kegiatan selama bulan Ramadhan 1444 H, Polresta Cilacap melakukan bedah rumah milik Ponco Diharjo warga kurang mampu di Dusun Margosari RT 04/06 Desa Sidamulya Kecamatan Wanareja Kabupaten Cilacap. Kegiatan Bedah rumah tersebut diinisiasi Babhinkamtibmas Brigadir Aan dan didukung dengan bantuan dari Kapolresta Cilacap.
"Disisi lain didukung pula Forkompimcam dan masyarakat Wanareja," ujar Kapolresta Cilacap Kombes Pol Fannky Ani Sugiharto.
Dijelaskan kondisi awal rumah tersebut sudah sangat memprihantinkan dan kurang layak dihuni, setelah dibedah sudah menjadi layak huni. Disamping Ponco Diharjo itu juga menerima bantuan sosial lainnya.
Baca Juga
"Kami mengapresiasi kepada semua pihak yang telah mendukung kegiatan bedah rumah ini, baik tenaga, pikiran maupun materi bangunan. Semoga kebaikan itu dibalas oleh Tuhan Yang Maha Esa," ungkapnya.
Namun demikian Kapolresta Cilacap mengajak semua pihaknya untuk memupuk rasa saling peduli serta mengembangkan sikap kesetiakawanan sosial. "Mari saling tolong-menolong dalam kebaikan, memupuk kepedulian satu sama lain, dan mengembangkan kesetiakawanan sosial dalam hidup bermasyarakat. Lihat kiri dan kanan rumah masing-masing, jangan segan membantu bila ada tetangga yang membutuhkan," lanjut Kapolresta.
Menurutnya, kelebihan harta yang dimiliki seseorang sebaiknya dipakai untuk membantu orang lain yang mengalami kesulitan. Apabila semua kelompok masyarakat melakukannya, Indonesia akan tumbuh menjadi bangsa yang tenteram, aman dan kuat. (Otu)
BERITA TERKAIT
Desa Lunas PBB BPKPAD Sukoharjo Tingkatkan Kesadaran Wajib Pajak
Sandiaga Uno Apresiasi Perkembangan Pariwisata Gunungkidul
Auto Dilirik! Ini 9 Pekerjaan yang Paling Dibutuhkan Perusahaan Saat Ini
Polres Bantul Proses Penganiayaan pada Anggota PSHT di Parangtritis, Ini Hasilnya
Tampil Dominan, Pebalap Astra Honda Raih Double Podium TTC 2023
Sandiaga Berharap Desa Sidowarno Jadi World Class Tourism
8 Orang Terluka Akibat Minibus Terguling di Jalan Tol Solo - Semarang
Bentrok Massa Meletus di Yogya, Polisi Amankan Titik-Titik Rawan
Muswil Pemuda Muhammadiyah DIY Pilih 11 Calon Formatur
Ekspor Tanah-Air
Peringati Waisak 2567BE/2023, Wamenag Ajak Umat Buddha Jaga Sikap Toleransi
Indonesia Dukung Penuh dan Aktif bagi Terbentuknya 'Plastic Treaty'
Saudi Tutup Izin Visa Umrah
Di Pelataran Barat Candi Borobudur Ribuan Umat Ikuti Detik-detik Waisak
Hindari Jalan Kenari, Ada Tawuran!
Pemohon SIM Wajib Cek Kesehatan dan Tes Psikologi
Milad ke-3, Yayasan 'Al Maun' Santuni Yatim Piatu dan Dhuafa
Ditlantas Polda DIY, Sosialisasikan Tiblantas ke Sopir Ambulans
Bulutangkis Polytron Walikota Solo Cup Diikuti 1.283 Peserta
Fadil Imran Lantik Pengda PBSI DIY
Konsolidasi Kader Perempuan, Sekjen PDIP DIY: Tidak Pintar, Duit Hilang Begitu Saja