Yogya Tuan Rumah Konferensi Ekonomi Syariah Nasional

user
tomi 24 Januari 2017, 17:07 WIB
untitled

YOGYA (KRjogja.com)  - Yogyakarta akan menjadi tuan rumah Konferensi Perguruan Tinggi Islam Indonesia atau Indonesia Islamic University Conference (IIUC) yang digelar di Convention Hall Kampus UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta, Kamis (26/1). Konferensi bertajuk 'Perguruan Tinggi Islam Menuju World Class University' ini kerjasama Bank Syariah Mandiri (BSM) dan UIN Sunan Kalijaga didukung Kementerian Agama.

Group Head Institutional Banking BSM Ahmad Fauzi mengatakan konferensi bertujuan menyelaraskan misi bank selaku institusi keuangan syariah dan universitas Islam selaku institusi pendidikan. "Pada dasarnya bank syariah dan universitas Islam memiliki misi yang sama yakni meningkatkan kesejahteraan umat. Bank dari sisi ekonomi, universitas dari sisi pendidikan," terang Fauzi dalam jumpa pers di Rumah Makan Bumbu Desa, Sagan Yogyakarta, Selasa (24/01/2017).

Menurut Fauzi akan banyak hal yang bisa disinergikan antara lain peningkatan kualitas pembelajaran, pengelolaan keuangan dan penelitian. Selain itu progam ini sejalan dan mendukung program pemerintah yang telah membentuk Komite Nasional Keuangan Syariah (KNKS).

Ketua Panitia Dr Shofiyullah Muzammil MAg mengatakan, peserta konferensi adalah rektor dan wakil rektor di lingkungan Universitas Islam Negeri seperti UIN, IAIN, STAIN dan Universitas Islam Swasta seluruh Indonesia dengan jumlah peserta mencapai 200 orang. Konferensi akan dibagi dua stream yakni akademik dan finansial.  (Dev) 

Kredit

Bagikan