Beri Pengalaman di Dunia Kerja, BRI Buka Program 'Magang Generasi Bertalenta'
Ary B Prass
28 Januari 2023, 14:57 WIB

BRI bekerjasama dengan Forum Human Capital Indonesia (FHCI) BUMN dalam membuka program Magang Generasi Bertalenta (MAGENTA) (foto: istimewa)
Krjogja.com - JAKARTA – Peningkatan kualitas sumber daya manusia Indonesia dalam menghadapi perubahan sosial, budaya, dunia kerja, dan kemajuan teknologi di era revolusi industri 4.0 ini terus dilakukan oleh PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI, salah satunya adalah melalui inisiasi kegiatan Pemagangan Mahasiswa/i di Indonesia.
Kali ini BRI bekerjasama dengan Forum Human Capital Indonesia (FHCI) BUMN dalam membuka program Magang Generasi Bertalenta (MAGENTA) pada tahun 2023. Adapun program ini dibuka untuk para mahasiswa aktif semester 5, 6, dan 7 di Perguruan Tinggi dengan kualitas pembelajaran yang tentunya sangat memadai.
Direktur Human Capital BRI Agus Winardono mengungkapkan bahwa perseroan secara terbuka menerima mahasiswa yang ingin menimba ilmu dan pengalaman melalui program MAGENTA.
“Mahasiswa dari berbagai disiplin ilmu berkesempatan untuk mendapatkan pengalaman dunia kerja dari salah satu BUMN terbesar, yaitu BRI. Program ini memberikan banyak manfaat, seperti mentor dari profesional yang berdedikasi di bidangnya, pelatihan sesuai dengan bidang ilmu, sertifikat magang, project yang jelas dan terarah, penguatan relasi dan koneksi”, tuturnya.
Dalam program ini, BRI menyiapkan 2 project yang dapat diikuti dengan berbagai jurusan. Untuk detail posisi dan informasi project-nya dapat diakses melalui Instagram resmi Human Capital BRI @lifeatbri, akun LinkedIn resmi PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. dan website https://magenta.fhcibumn.com/ loginpage.
Periode pendaftaran Magang Generasi Bertalenta (MAGENTA) telah dibuka sejak tanggal 25 hingga 31 Januari 2023. Program ini dilakukan secara gratis/tanpa dipungut biaya.
Semua calon pendaftar akan diseleksi screening administrasi, BRILiaN Internship Test dengan menggunakan platform, dan interview akhir.
Melalui program ini, diharapkan nantinya dapat mencetak para profesional muda yang berdedikasi tinggi, loyal, dan penuh tanggung jawab, sehingga BRI dapat berkontribusi lebih untuk Memberi Makna Indonesia melalui pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) atau Human Capital yang diimplementasikan melalui program ”Magang Generasi Bertalenta (MAGENTA).
Dengan demikian, program ini akan lebih mengembangkan bakat-bakat para generasi muda lebih optimal dalam menghadapi dunia kerja. (*)
BERITA TERKAIT
Aksi Klitih Kembali Marak Saat Ramadan, JPW Dukung Polisi Tidak Tegas Pelaku
Perkara Mario Dandy dan Shane Segera Disidangkan
Nama Erick Thohir dan Andika Perkasa Masuk Radar Cawapres Anies Baswedan
Indonesia Raya Berkumandang, Pebalap Astra Honda Sapu Bersih Podium ARRC Thailand
Lebaran Tahun Ini THR Dipercepat
Artis Cilik Lumpuh Korban Prank Tarik Kursi, Begini Kronologinya
Ribuan Mercon Siap Edar Diamankan Polisi
6 Personel Band Memutuskan Hijrah, Rata-rata Ketika Ada di Puncak Ketenaran
Polsek Kranggan Cek Ketersediaan Barang dan Stabilitas Harga Sembako
Sinetron Amanah Wali 7, Temani Sahur Tiap Hari di RCTI
Berikut Jadwal Cuti Bersama dan Libur Nasional Lebaran Setelah Dimajukan
Pelatih Bela Diri Cabuli Murid, Iming-imingi Jadi Atlet Profesional
Mitos Kala Munyeng, Alat Tulis Sunan Giri yang Berubah Jadi Keris
Gratisan! Manchester United Lirik 9 Pemain Ini
Aksi Borong Oralit Viral, Konon Agar Awet Kenyang, Begini Imbaun Kemenkes
Wacana Libur Maju, Pemkab Sukoharjo Tunggu Pengumuman Resmi Pusat
Duit Cekak, Ini Resep Sahur Sederhana Ala Anak Kos, Dijamin Lezat dan Hemat
ASN Purworejo Tewas di Sungai Bogowonto, Motor Parkir di Jembatan Liwung
ASN Sukoharjo Penyesuaian Jam Kerja Selama Ramadan
Rutan Salatiga Beri Wabin Program 'Ngaos Alquran' Selama Ramadan
Puasa, DPRD Klaten Rapat Paripurna Malam Hari