STABILO Re Launching Pensil Warna dengan Kualitas Jerman

Penyerahan penghargaan kepada dealer Jawa Tengah. (istimewa)
YOGYA – Perusahaan alat tulis asal Jerman STABILO yang sudah berdiri sejak 1855, mungkin sudah tidak asing lagi bagi masyarakat Indonesia. Kata-kata STABILO sebagai highlighter atau penanda pada zaman sekolah, kuliah, bahkan saat bekerja sudah cukup dikenal sebagai Top of Mind serta Market Leader untuk lini produk Highlighter-nya. Dikenal sebagai brand yang sangat mengedepankan kualitas barang & kepuasan penggunanya, STABILO terus berinovasi untuk menghadirkan produk-produk yang berguna serta bermanfaat untuk penggunannya.
Bertempat di The Rich Jogja Hotel pada hari Jum’at (10/3/2023), STABILO bersama PT Sahabat Utama Traco selaku Authorized Distributor di Indonesia, bekerjasama dengan PT Inti Guna Nusantara selaku Local Distributor di area Jawa Tengah, menggelar Re-launching untuk lini produk Pensil Warna dengan tema #GrowWithSTABILO yang dihadiri oleh pengusaha alat tulis se Jawa Tengah.
Pensil Warna STABILO pun hadir dalam 2 jenis yaitu STABILO SWANS HARTUNG yang diperuntukkan untuk pemula dengan beberapa variasi yaitu 12+1, 24+2, 36+2 serta 48 yang dapat dipilih sesuai kebutuhan masyarakat dan STABILO SWANS ARTY yang diperuntukkan untuk pengguna professional dengan Lead Premium serta Pigmentasi berkualitas tinggi yang menyebabkan warna lebih Pekat dan lebih mudah untuk di Blending.
Baca Juga
Selain Highlighter, pensil 2B, penghapus, serta rautan, kehadiran pensil warna ini diharapkan dapat menjadi pemenuh kebutuhan masyarakat dalam kegiatan belajar mengajar serta seni mewarnai dan menggambar bagi masyarakat Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Dihadiri lebih dari 30 pengusaha alat tulis ternama di area Jawa Tengah, STABILO Indonesia memaparkan bahwa nantinya akan terus memberikan Support bagi pengusaha alat tulis di Jawa Tengah dengan memberikan display product yang menarik untuk memudahkan bagi pengusaha untuk menjalankan usahanya serta mempercantik tokonya dengan display – display daripada STABILO.
Di sisi lain, STABILO pun juga aktif mengadakan kegiatan – kegiatan bagi pelajar mulai dari TK hingga SD seperti lomba mewarnai dan menggambar. Hal ini dilakukan untuk mengasah kreativitas anak – anak Indonesia dengan tema yang disesuaikan dari sisi usia yang menarik.(*)
BERITA TERKAIT
Cara Menyelesaikan Problem Matematika dengan Computational Thingking
BPKPAD Sukoharjo Imbau Percepat Pelunasan PBB
Unik, Indra Utami Tamsir Rilis Lagu Religi Keroncong 'Bulan Ampunan'
Polres Sukoharjo Gencarkan Patroli Ramadan
Ramadan di Karanganyar, Operasional Tempat Hiburan dan Warung Makan Dibatasi
KPU Rampungkan Regulasi Alokasi Kursi Dapil
RI Punya CoE Terbesar untuk Kelistrikan dan Otomasi industri
Divonis Kanker Payudara Nunung Srimulat Jalani Kemoterapi, Begini Kesehatannya
Pria Tak Dikenal Tewas Tertabrak KA Bima
Sedang Marak 'Perang Sarung' Polisi Gagalkan Tawuran Antar Pelajar Karanganyar
Usai Menikahi Ken Umang dan Anusapati, Ken Arok Menuai Karma?
Apri-Fadia Mundur Gregoria Kalah, Indonesia Tanpa Gelar di Swiss Open 2023
Suzuki GSX-8S Resmi Meluncur, Performanya Siap Tantang Pencinta Adrenalin
PPY Bantul Adakan Pembekalan Anggota Baru, Upaya Jaga Mutu dan Standarisasi
Gantikan Martial, United Kejar Dembele
Fakta Menarik Lagu Lingsir Wengi, Benarkah untuk Memanggil Makhluk Halus?
Kemnaker Buka Peluang Kerjasama Sertifikasi Profesi
TPST Piyungan Khawatirkan Limbah Lindi Cemari Lingkungan
Memprihatinkan, Jumlah Kekerasan Terhadap Anak dan Perempuan Meningkat di Salatiga
Gegara Korsleting Listrik, Tivi Njebluk Bakar Rumah di Purbalingga
Agrowisata Taman Anggur, Inovasi Berbuah Juara Desa BRILian