Pemerintah Tawarkan Borobudur di Malaysia

- Selasa, 10 Juli 2018 | 05:05 WIB

JAKARTA, KRJOGJA.com - Candi Borobudur sudah menjadi destinasi utama di Indonesia. Keindahannya juga sudah mendapatkan pengakuan dunia sehingga pemerintah mencoba menggoda wisatawan asal Malaysia untuk datang ke Indonesia.

Misi ini akan dilakukan secara road show di  Ipoh dan Penang. Penjualan Destinasi Pariwisata Borobudur akan digelar tanggal 11 Juli 2018 di Weil Hotel, Ipoh, dan 12 Juli 2018 di Eastern & Oriental Hotel, Penang.

Menurut Deputi Bidang Pemasaran I Kementerian Pariwisata I Gde Pitana, bukannya tanpa alasan misi ini menyasar dua kota di Malaysia. Jumlah wisatawan asal Negeri Jiran yang masuk ke Indonesia menempati peringkat 3. 

“Malaysia termasuk dalam fokus pasar wisatawan mancanegara ke Indonesia. Wisatawan asal Malaysia menduduki peringkat ke-3 setelahTiongkok dan Singapura,” tutur Pitana, didampingi Asdep Pengembangan Pemasaran I Regional II Sumarni, Selasa (10/7). 

Berdasarkan realisasi kunjungan wisman tahun 2017, wisatawan Malaysia ke Indonesia mencapai1.238.376. Jumlah ini meningkat 1.05% dibandingkan tahun 2016. Yaitu sebesar 1.225.458. Sedangkan di tahun 2018, target untuk pasar Malaysia sebanyak 1,4 juta kunjungan wisatawan.

“Untuk merealisasikan target itu, diperlukan pendekatan yang tepat dan inovatif. Pasar Malaysia masih sangat berpotensi untuk digarap,” terang Pitana. 

Asdep Pengembangan Pemasaran I Regional II Sumarni menjelaskan alasan memilih Ipoh dan Penang.  "Ipoh dan Penang terletak di semenanjung Barat Malaysia. Keduanya termasuk kota bisnis dan pariwisata. Penang juga mempunyai penerbangan langsung ke Indonesia. Tepatnya ke Medan dan Jakarta. Hal tersebut menjadi potensial bagi Indonesia untuk menggaet Wisman Malaysia,” paparnya.

Misi Penjualan Destinasi Pariwisata Borobudur juga akan dimanfaatkan untuk mempromosikan Asian Games yang akan diselenggarakan di Jakarta dan Palembang, 18 Agustus nanti. Caranya melalui promosi paket wisata Asian Games. Selain menggelar pertemuan bisnis atau B  to B Meeting dengan round robin system (buyers meets sellers), dilakukan juga sesi Indonesia Tourism Update.

Halaman:

Editor: tomi

Tags

Terkini

Kampanye Global Made In Singapore Digencarkan

Selasa, 3 Oktober 2023 | 10:36 WIB

Banjir Bandang di New York, WNI Dipastikan Aman

Minggu, 1 Oktober 2023 | 23:10 WIB

Asia Tenggara Episentrum Peradaban Islam

Minggu, 1 Oktober 2023 | 13:20 WIB

Muslim Belgia Mengadukan ke Pengadilan HAM Eropa

Sabtu, 30 September 2023 | 12:10 WIB

Kereta Cepat China Kini Terhubung Hingga Taiwan

Sabtu, 30 September 2023 | 06:42 WIB

Gawat! Harga Minyak Terus Naik

Jumat, 29 September 2023 | 06:10 WIB
X