Krjogja.com - SOLO - Dies Natalis Politeknik Harapan Bangsa Surakarta (Polhas) ke 2 digelar pada hari Sabtu (11/3/2023).
Ketua Pembina Yayasan Pendidikan Harapan Bangsa Surakarta Drs Joko Sutrisno didampingi Direktur Polhas Dr Eka Budhi Santosa, ST. M.Pd mengatakan memasuki tahun ke 2 Polhas telah melakukan kerjasama melalui MoU dengan beberapa DUDI atau Dunia Usaha Dunia Industri dan perguruan tinggi di bidang Tridharma sebagai upaya meningkatkan kualitas Polhas
"Upaya Polhas agar lulusan cepat mendapat pekerjan dengan membentuk BKK (Bursa Kerja Khusus) dan membuat grup-grup alumni untuk memberi informasi lowongan kerja. Diharapkan waktu tunggu lulusan rata-rata tiga bulan dapat dipersingkat lagi," ujar Joko Sutrisno.
Selain itu kampus memberikan Surat Keputusan tentang kepemimpinan organisasi kampus untuk mahasiswa yang aktif dan dapat digunakan sebagai fortofolio melamar pekerjaan atau personal branding.
[crosslink_1]
Joko Sutrisno menambahkan proses pembangunan gedung Polhas baru di Sumber, Banjarsari, Solo secara bertahap. Diharapkan setelah kampus baru terwujud disusul adanya peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM).
"Dengan disiapkan sarana-prasarana yang bagus, mahasiswa harus aktif baik dalam teori maupun praktik di laboratorium. Mahasiswa juga harus banyak dibekali praktikum yang didampingi dosen yang kompeten misal tentang digital marketing," imbuh Joko.
Dies natalis ke 2 ini juga dimeriahkan dengan digelarnya Seminar dan Pelatihan Nasional Data Science (18-20 Maret 2023) serta drama musikal dalam bahasa Inggris juga berbagai aneka lomba. Diantaranya lomba futsal, lomba menyanyi antar program studi.
Politeknik Harapan Bangsa Surakarta (Polhas) tercatat memiliki 4 program studi: diantaranya Diploma 4 - Pengelolaan Perhotelan dan Rekam Medis serta Diploma 3 - Manajemen Informatika dan Bahasa Inggris.(*)