TERNYATA pandemi Covid-19 tak semuanya membawa bencana. Paling tidak, seperti dialami oleh tetangga saya. Ia adalah penjahit yang sepi order. Sehari-harinya belum tentu mendapatkan order menjahit. Tetapi, sekarang tiap hari full kerja karena order membuat masker kain dari berbagai lembaga. Bukan hanya DIY tetapi dari luar daerah juga banyak. Covid-19 membawa rejeki! Tetapi tetap waspada.
Kiriman:
Broto Widodo, Janturan UH 4/380 Yogyakarta