Ayah Lionel Messi Tolak Tawaran dari PSG, Karena Man City?

user
agus 30 Agustus 2020, 07:16 WIB
untitled

BARCELONA, KRJOGJA.com – Paris Saint-Germain (PSG) dikabarkan telah menghubungi pihak Lionel Messi untuk membicarakan terkait pembelian pemain Barcelona itu di bursa transfer musim panas 2020. PSG tepatnya sudah mencoba mendekati ayah Messi, Jorge Messi, pada awal pekan ini untuk melihat seberapa besar peluang mereka memboyong pemain asal Argentina tersebut.

Kendati begitu, menurut laporan dari media ternama di Prancis, L’Equipe, tawaran dari PSG itu langsung ditolak mentah-mentah oleh Jorge. Dikabarkan Jorge menolak penawaran menggiurkan dari PSG karena Messi kini hanya fokus dengan satu klub saja, yakni Manchester City.

Ya, klub berjuluk The Citizens itu menjadi satu-satunya tim yang ingin dibela Messi jika memang ia benar-benar pergi dari Barcelona di musim panas ini. Kehadiran sosok Josep Guardiola di klub asal kota Manchester itu menjadi salah satu alasan mengapa La Pulga sangat tertarik dengan tim tersebut.

Jadi, usaha Direktur Olahraga PSG, Leonardo menghubungi ayah Messi pada akhirnya berakhir sia-sia. Padahal dikabarkan sudah banyak pemain PSG yang juga telah membujuk Messi agar mau membela klub berjuluk Les Parisiens tersebut.

Mengutip dari Sportskeeda, setidaknya Neymar Jr dan Angel Di Maria adalah pemain-pemain PSG yang dilaporkan telah menghubungi Messi agar pemain tersebut mau bermain di Paris. Namun, seperti yang dikatakan sebelumnya, keinginan Messi saat ini adalah ingin bermain di Man City bersama Guardiola.

Tentu menarik melihat bagaimana kelanjutan dari drama kepindahan Messi di bursa transfer musim panas ini. Apakah ia akan benar-benar berhasil pindah ke Man City? Atau PSG justru mampu meyakinkan kapten Barcelona itu di menit-menit akhir?

Bisa juga Messi justru bergabung dengan Inter Milan, klub yang sudah dikaitkan dengan Messi semenjak awal tahun 2020 ini. Baik PSG, Inter, dan Man City adalah tiga klub yang paling berkemungkinan mendatangkan peraih enam trofi Ballon d’Or tersebut.

Akan tetapi, Barcelona pada kenyataannya enggan untuk melepaskan Messi begitu saja. Sekali pun Messi sendiri yang sudah meminta kepada pihak klub untuk membebaskannya di musim panas ini.

Seperti yang diketahui, beberapa waktu yang lalu Messi sempat membuat heboh para pencinta sepakbola dunia karena keputusannya yang dikabarkan ingin pergi dari Barcelona. Pemain berusia 33 tahun itu dikabarkan mengirimkan surat kepada pihak Barcelona bahwa ia ingin mengaktifkan klausul tentang pemutusan kontrak secara sepihak yang bisa dilakukan di setiap akhir musim.

Barcelona yang mendapatkan surat tersebut pun tak mau menuruti keinginan Messi. Klub tersebut bersikukuh bahwa klausul itu sudah kadaluarsa karena klausul itu bisa aktif sebelum 1 Juni. Jadi, jika Messi benar-benar ingin pergi, maka klub tersebut harus berani membelinya.

Kredit

Bagikan