Berat Badan Hazard Naik Hingga 7 Kg

user
ivan 31 Juli 2019, 04:48 WIB
untitled

SPANYOL, KRJOGJA.com - Pemain baru Real Madrid, Eden Hazard, disebut mengalami kenaikan berat badan hingga 7 kilogram saat menjalani pertandingan pramusim di Montreal, Kanada.

Madrid melakoni laga pramusim di Amerika Serikat. Dalam persiapan di Negeri Paman Sam, Madrid menggunakan fasilitas Centre Nutrilait di Montreal, Kanada.

Laga pramusim kali ini kembali membuat Hazard menjadi sorortan. Selain belum menunjukkan kemampuan terbaiknya bersama Los Blancos, pemain asal Belgia itu jadi perhatian karena berat badannya yang diklaim naik.

Menariknya, kenaikan berat badan Hazard itu selaras dengan performa buruk Madrid selama pertandingan uji coba jelang musim 2019/2010. Dalam tiga pertandingan sejauh ini, Madrid hanya sekali menang adu penalti 3-2 atas Arsenal. Selebihnya Madrid kalah 1-3 dari Bayern Munchen dan 3-7 dari Atletico Madrid.

Dikutip dari Daily Mail berdasarkan laporan Sport, berat badan Hazard yang naik sampai 7 kilogram itu menyebabkan keretakan hubungan dengan Presiden Madrid Florentino Perez. (*)

Kredit

Bagikan