BNI Dukung Dragwar di Lanud Gading Wonosari

Beby Lolita Indriani dan Umi Renani membuka ajang BNI Dragwar di Lanud Gading Wonosari (Istimewa)
Krjogja.com - WONOSARI - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI Kantor Cabang Yogyakarta bekerjasama dengan Six Project menggelar kejuaraan balap lurus (drag race) mobil BNI Dragwar di Lanud Gading, Wonosari pada Minggu (27/11). Kegiatan rutin kejuaraan balap lurus (drag race) mobil BNI Dragwar bertema 'Pemuda Bangkit' ini merupakan wadah penyaluran hobi otomotif bagi pemuda sekaligus mengukir prestasi di arena balap.
BNI Dragwar tersebut dibuka oleh Pemimpin BNI Kantor Wilayah Yogyakarta Beby Lolita Indriani dan Pemimpin BNI Kantor Cabang Yogyakarta Umi Renani. BNI Dragwar ini merupakan event yang ditujukan untuk milenial yang memiliki hobi di bidang otomotif. BNI Dragwar dilaksanakan dengan sistem gugur sesuai dengan kelasnya.
" Branding BNI melalui event BNI Dragwar dimaksudkan agar masyarakat mengetahui bahwa BNI bisa masuk ke kalangan anak muda pecinta otomotif. Setiap peserta dalam event ini, yang mayoritas merupakan milenial diharapkan dapat lebih mengenal serta memanfaatkan fasilitas dan layanan yang ada di BNI," ujar Pemimpin BNI Kanwil Yogyakarta Beby Lolita Indriyani.
Selain itu, Beby menyampaikan kegiatan ini sekaligus dimaksudkan untuk mempererat persaudaraan bagi para pecinta otomotif khususnya generasi milenial. Sehingga dapat dijadikan sebagai ajang untuk memotivasi dan meningkatkan prestasi bagi para pecinta otomotif di Tanah Air.
"Kegiatan penyelenggara otomotif sekarang ini berkembang dengan pesat, baik yang berskala nasional maupun event-event yang diselenggarakan di daerah-daerah. Hal ini juga mendorong munculnya pembalap di daerah untuk ikut serta dalam kegiatan balap lurus (drag race) mobil yang dikelola secara optimal dan terorganisir" tambahnya. (Ira)
BERITA TERKAIT
Tingkatkan Ilmu Kebidanan, STIKES Guna Bangsa Yogyakarta 'Nglurug' ke Jatim
Halo Job Seeker! PT Mayora Group Bakal Gelar Career Exhibition 2023, Catat Tanggalnya
Mendes PDTT: Usulan 9 Tahun Jabatan Kades adalah Jalan TengahÂ
Menteri Basuki Kumpulkan 45 Profesor di UGM Bahas Sumber Daya Air IKN, Ini Hasilnya
Di Jepang Covid-19 Disamakan Flu Biasa Mulai Mei 2023
Bupati Luncurkan Puspaga, Bukti Serius Wujudkan Kabupaten Layak Anak
Waspada Link Undangan Nikah Digital, Modus Penipu di Whatsapp Curi Data Pribadi
Jaksa Minta Hakim Tolak Pledoi Ferdy Sambo
Langkah Apriyani/Fadia, Gregoria, Dejan/Gloria Terhenti
Wout Weghorst Akhirnya Pecah Telur Juga di MU
60 Tim 18 Provinsi Ikuti Kejurnas 3 x 3 di Yogya, Ukur Kekuatan Jelang PON 2024
Bunda Corla Lebih Suka Tinggal di Luar Negeri
Ganjar Perintahkan Kades Berinovasi Atasi Kemiskinan
Jembatan Kretek 2 Siap Difungsikan
Indonesia Masih Kekurangan Dokter Spesialis
Bayar Pajak Kendaraan Bermotor Kini Bisa di BUMDes
Kinerja APBN DIY Alami Tren Positif, Modal Kuat Respon Tantangan Global 2023
Capaian Kinerja Penerimaan Pajak DIY 2022 Lampaui Target
Satlantas Polres Bantul Gencarkan Operasi Knalpot
Saingi US Coast Guard, Bakamla Jadi Lembaga Kelas Dunia
Praperadilan Perkara Hak Cipta, Pemohon dan Termohon Tetap Pada Kesimpulannya