Raheem Sterling Tinggalkan Piala Dunia 2022 Qatar, Kenapa?

Ilustrasi
Krjogja.com - DOHA - Raheem Sterling tidak ikut berpesta saat Inggris menang 3-0 atas Senegal di laga 16 besar, Minggu 4 Desember dan memastikan langkah ke perempat final Piala Dunia 2022 Qatar. Penyerang sayap Inggris itu terpaksa harus pulang kampung ke Negeri Pangeran Charles, meninggalkan Qatar demi keluarga.
Ya, jelang laga Inggris vs Senegal, Sterling memang mendapat kabar tak mengenakkan dari keluarganya. Rumahnya di kawasan mewah Surrey, London, disatroni perampok. Saat itu, di rumahnya hanya ada tunangan Sterling, Paige Milian dan dua anaknya.
Saat Milian yang ketakutan, membunyikan alarm, kawanan perampok tersebut diduga telah kabur membawa pergi jam tangan mewah milik Raheem Sterling berharga 300 ribu pound atau sekitar Rp 5 miliar. Untung sang tunangan dan dua anaknya dikabarkan dalam kondisi baik, hanya ketakutan.
Sterling pun meminta izin kepada FA dan menengok sebentar keluarganya. Namun, pemain Chelsea ini mungkin sudah bisa kembali membela The Three Lions saat berhadapan dengan Prancis di laga perempat final, Sabtu 10 Desember.
"Dia sedang mengurus keluarganya terlebih dahulu. Setelah itu dia akan kembali fokus membela Inggris. Saya sempat berbicara dengannya," ujar pelatih Inggris di Piala Dunia 2022 Qatar, Gareth Southgate, seperti dikutip dari Mirror.(*)
BERITA TERKAIT
BukuWarung Yakin Tingkatkan Digitalisasi UMKM dengan 241 Roadshow
Sartini Melahirkan Bayi di Lereng Gunung Slamet
Patuhi Perintah Megawati, PDIP Kulonprogo Tanam Bibit Pohon dan Bersih Sungai
Soal Biaya Haji, Panja Komisi VIII DPR Akan Melakukan Monitoring ke Arab Saudi
Kabar Percobaan Penculikan Anak di Desa Tajug Karangmoncol Dipastikan Hoaks
Indonesia Pimpin Negara ASEAN Ciptakan Solusi Positif bagi Dunia
Rekomendasi Mobil Bekas Irit BBM Harga Rp 100 Juta-an
Dinilai Ganggu Masyarakat, Polda DIY Dapat Dukungan Razia Knalpot Blombongan
Jogja Banget! Ini Bocoran Riders Sheila on 7 yang 'Membahagiakan' Promotor
Muh Iqbal Terpilih Mahasiswa Berprestasi Manajemen Unimus 2023
Erik Ten Hag Puas Kinerja Brazil Connection Milik MU
Jonatan Christie Meraih Gelar Juara Tunggal Putra Indonesia Masters 2023
Gibran Senggol Kapolri Listyo Sigit Karena Bus PERSIS Solo Diserang
FK dan FKG Unimus Kolaborasi Laksanakan Program IPE
UAD Wisuda 'Blended' 1.452 Lulusan
Berkat Call Center Lapor Kapolres, Polisi Amankan Seorang Warga Depresi
722 Atlet Ikuti Sukoharjo Karate Open Championship
Pasutri Ditemukan Tewas Mengambang
Bersama Mbak Ita, Mahasiswa KKN UPGRIS Hijaukan Kelurahan
Akuntan Milenial Dominasi Pengurus IAI Jateng
PKS Jateng Gencarkan Sosialisasi dan Terima Bacaleg dari Luar Kader