Manchester United Main di Kandang Hadapi Reading, Jangan Anggap Remeh Bung!

Manchester United, Minggu (29/1/2023) bakal menghadapi Reading (foto: facebook)
Krjogja.com - Manajer Manchester United Erik Ten Hag jauh-jauh hari sudah mewanti-wanti skuadnya agar tidak meremehkan barisan Reading. Singkat kata, MU kudu maksimal berhadapan dengan Reading.
Manchester United akan menggelar pertandingan babak keempat FA Cup di akhir pekan nanti. Mereka akan menjamu Reading di Old Trafford pada hari Minggu (29/1/2023) dini hari nanti.
Di atas kertas, MU tentu lebih diunggulkan ketimbang sang tamu. Reading saat ini menempati peringkat 14 klasemen sementara Championship.
Ten Hag sendiri ogah menyebut timnya unggulan di laga ini. "Saya rasa status unggulan itu hanya di atas kertas, dan sepak bola tidak ditentukan di atas kertas," buka Ten Hag yang dikutip Manchester Evening News.
Ten Hag menilai Reading bakal jadi lawan yang tangguh bagi Setan Merah. Ia menilai The Royals akan melakukan segalanya agar bisa menang di Old Trafford nanti.
"Kami harus mempersiapkan diri dengan sebaik mungkin di setiap pertandingan karena setiap pertandingan tidak ada yang namanya lawan mudah," sambung Ten Hag.
"Bagi mereka (Reading), bermain di turnamen seperti ini adalah kesempatan yang sempurna untuk berprestasi. Jadi kami harus mewaspadai hal itu," katanya.
Ten Hag juga menuntut timnya untuk memberikan performa terbaik mereka. Ia ingin timnya tampil dengan meyakinkan dan mengamankan tiket kelolosan ke babak berikutnya.
"Kami harus fokus, bermain dengan energi yang tepat dan juga kami harus mendominasi pertandingan ini. Kami ingin untuk memenangkan setiap pertandingan yang kami mainkan," beber Ten Hag.
"Demi meraih kemenangan itu, kami harus mempersiapkan pertandingan ini dengan sebaik mungkin karena pertandingan ini akan jadi pertandingan yang paling penting bagi kami," ia menandaskan.
Manchester United sendiri ditunggu jadwal yang padat usai menghadapi Reading nanti. Setan Merah akan menjamu Nottingham Forest di tengah pekan depan dalam leg kedua semifinal Carabao Cup 2022/23. (*)
BERITA TERKAIT
Record Store Day Yogyakarta Bakal Digelar di Bengkel Kopi
MenKopUKM dan Mendag Sepakat Berantas Impor Pakaian Bekas Ilegal, Berikut Langkahnya!
Gospeng dan Pak Tan Sambut Ramadan Lewat Lagu 'Selak Imsyak' Ingatkan Sahur
Kapolda Jateng Tinjau Ledakan Kaliangkrik, Bahan Mercon Termasuk Low Explosive
10 Spot Ngabuburit Favorit Keluarga di Sragen
Tiga Tahun Di-PHK Tanpa Pesangon, Buruh di Jogja Bawa Perusahaan ke Pengadilan
Dua Kakek dan Seorang Pemuda Bobol Rumah Kosong
Polisi Bekuk Tersangka Pembobol Kios Onderdil
OMG Yogyakarta Ajak Milenial Kreatif Ciptakan Lapangan Kerja Baru
Dua Remaja Diserang Sekelompok Pemuda Bersenjata Celurit
Kolaborasi Bersama BRI, Desa Mengulungkidul Sabet Berbagai Penghargaan
Terbongkar! Material Bangunan Dicuri Karyawan Sendiri
Polisi Tak Tutup Kemungkinan Proses Kelompok Korban Pengeroyokan
Benarkah Tiko Aryawardhana Pacar Bunga Citra Lestari?
Cegah Aksi Klithih Meluas, Kapolda DIY Buat Kebijakan Ini
Mak Ganjar Percantik Taman Wisata Embung Blubuk
Awas! Penipuan Siber Berkedok Lapor SPT Pajak via Email Meluas
Hari Ini Penukaran Uang Baru Lebaran 2023 Dibuka
Sabung Ayam Jadi Ajang Perebutan Tahta Singasari
Mengharukan, Video Anak Pelukan Sama Ayahnya di Tahanan Viral di Medsos
Gunakan dengan Bijak, Awas Krisis Air Global