Ikuti Perkembangan, Guru Adaptatif dengan Teknologi

YOGYA, KRJOGJA.com - Pembelajaran online selama pandemi Covid-19 sudah berlangsung selama 1 tahun lebih kejenuhan. Maka perlu diberikan pembaharuan pada pembelajaran pada masa pandemi Covid-19. Pembelajaran abad ke-21 yang menekankan siswa untuk dapat berpikir kritis, menguasai teknologi informasi dan komunikasi. Bagi guru SD dalam pembelajaran abad ke-21 haruslah adaptatif dengan teknologi.
Demikian diungkapkan Dr Sri Tutur Martaningsih MPd selaku Kaprodi Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) saat membuka Pelatihan Pengembangan Subject Spesific Pedagogy Tematik Berbasis TPACK secara virtual, Jumat (28/5/2021). Kegiatan berbasis Tecnological Pedagogical Content Knowledge (TPACK) berlangsung hingga Minggu (30/5/2021) tersebut menghadirkan narasumber Dr Yayuk Hidayah MPd, Nur Hidayah MPd, Dr Fitri Indriani MPdI. Hadir dan memberi sambutan Dr H Suwardi MAg MPd (Ketua Dikdasmen Pimpinan Daerah Muhammadiyah Sleman).
Sedangkan Nur Hidayah MPd, anggota Tim Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) Dosen PGSD- UAD mengatakan, pelatihan memberi materi banyak hal, Rancangan Pelaksanaan Pembelajaran (RPP), media, pengembangan bahan ajar menggunakan aplikasi Canva, diskusi, praktik secata berkelompok.
Saat Nur Hidayah menyampaikan materi mengatakan, karakteristik siswa SD dan pembelajaran abad ke-21. "Saya kupas soal pengertian, strategi, kecakapan, karakter model pembelajaran abad ke-21," ujarnya, Sabtu (29/5/2021).
Ditegaakan Nur Hidayah, kerangka kerja untuk ketrampilan abad ke-21 dibagi menjadi 4 kategori, yakni kemahiran era digital, berpikir inventif, komunikasi yang efektif dan produktivitas yang tinggi.
"Strategi pembelajaran abad ke-21 memerlukan keaktifan guru, siswa dijembatani oleh teknologi," ucapnya.
Sementara Dr Suwardi MPd dalam sambutan mengingatkan, dalam era pembelajaran abad ke-21, guru SD haruslah memiliki passion yang ditandai dengan 3 ciri utama, yakni mau belajar, berani mencoba mengamalkan dan kreatif.(Ria)
BERITA TERKAIT
Menko Luhut Temui Tesla, Mantapkan Investasi Mobil Listrik
RSGM Unimus Divisitasi Dalam Rangka Menuju RSGMP
Kisah Kazuyoshi Miura, Pesepak Bola Jepang Tetap Eksis di Usia 55 Tahun
Polisi Peduli Stunting, Polres Sukoharjo Beri Nutrisi Bumil dan Balita
Hasil Panen Bawang Merah Lahan Pantai Menjanjikan
Akun FB Erina Gudono Diretas Sejak 2019, Hati-hati Tertipu
Bappeda Kulonprogo Siapkan 5 Program Prioritas Pembangunan Berkelanjutan
Tingkatkan Sinergitas, Kapolres Sukoharjo Berkunjung ke Mako Grup 2 Kopassus
Sidang Vonis Eliezer Digelar 15 Februari
Marak Isu Penculikan Anak, Polda Jateng: Waspada dan Jangan Panik
Sudah Bayar Rp 480 Juta, Pembeli Apartemen di Babarsari Merana, Ini Sebabnya
Cak Imin Jelaskan Soal Usulan Penghapusan Jabatan Gubernur
Lewat MIFM Investor Global Minati Proyek IKN Nusantara
Posisi Wakil Ketua DPRD Sukoharjo Segera Terisi
Mahasiswa Fakultas Keolahragaan UNS FKor Demo Minta Majelis Wali Amanah Cabut Somasi
Nenek Moyang Orang Amerika Ternyata Berasal dari China
Main Voli Sambil Kumpulkan Dana
Keberadaan ChatGPT, Ancaman Bagi Google
Yudo Margono Mutasi 84 Jabatan TNI
Purbalingga Mulai Terapkan Sertifikat Elektronik
Ciu Gedang Kluthuk Kembali Marak, Dua Penjual Ditangkap