Pelatihan Kepemimpinan Mahasiswa Berprestasi UGM

Rizali Zakaria (tengah kanan) bersama R. Suharyadi (tengah) dan mahasiswa Universitas Gajah Mada (Istiewa)
SLEMAN, KRJOGJA.com -PT Bank Central Asia Tbk (BCA) senantiasa berkomitmen memajukan kualitas dunia pendidikan dan peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM) di Indonesia. Kali ini, komitmen BCA diimplementasikan dengan memberikan Pelatihan Kepemimpinan bagi mahasiswa Universitas Gajah Mada (UGM) yang berlangsung pada tanggal 7 hingga 8 April 2018. Â
Â
Hadir untuk membuka pelatihan Vice President Corporate Social Responsibility (CSR) BCA Rizali Zakaria dan Direktur Kemahasiswaan Universitas Gajah Mada Dr. R. Suharyadi, Msc. di Hotel Grand Mercure, Yogyakarta, Sabtu (07/04/2018). Pelatihan yang berlangsung dari tanggal 7 hingga 8 April 2018 tersebut bertujuan membantu para mahasiswa berprestasi dari Universitas Gajah Mada mempersiapkan diri dengan lebih baik dalam memasuki dunia kerja yang semakin kompetitif.
"BCA mencermati bahwa mahasiswa perlu belajar mengenai kepemimpinan, bahkan sejak mereka di bangku kuliah mengingat mahasiswa saat inilah yang akan menjadi pemimpin di masa yang depan. Pelatihan yang diinisiasi BCA ini merupakan salah satu upaya BCA dalam membantu para mahasiswa Universitas Gajah Mada membentuk jiwa yang berintegritas untuk menjadi pemimpin yang berkarakter," ungkap Rizali.
Menurut Rizali pelatihan ini juga merupakan salah satu bentuk ungkapan rasa syukur BCA yang telah hadir di tengah masyarakat Indonesia selama 61 tahun. Hal ini juga merupakan wujud kepedulian BCA untuk generasi muda Indonesia guna membantu para mahasiswa untuk mengenal dan menggali potensi diri yang dapat dikembangkan sehingga mampu memberikan kinerja maksimal di dunia kerja.
"Besar harapan kami, pelatihan kepemimpinan dan mentoring ini dapat bermanfaat memberikan nilai tambah bagi para mahasiswa Universitas Gajah Mada, khususnya penerima Beasiswa Bakti BCA, sehingga mampu untuk bersaing menjadi sumber daya manusia yang profesional, ataupun menjadi wirausaha yang kompeten yang turut menyediakan lapangan pekerjaan di Indonesia," tandasnya.
Guna melengkapi para mahasiswa, BCA menghadirkan pembicara dari Unison Training & Outdoor Activity sebagai fasilitator dalam pelatihan kepemimpinan ini. Selama dua hari, mahasiswa akan diberi bekal dan motivasi mengenai membangun karakter yang berintegritas serta persiapan menuju dunia kerja.
Sehari sebelumnya, para mahasiswa penerima beasiswa Bakti BCA ini juga telah mengikuti mentoring sebagai sarana pengembangan diri melalui sharing dari manajemen BCA serta sarana interaksi antara penerima beasiswa. (*)
BERITA TERKAIT
Visa Transit 4 Hari Tak Bisa untuk Haji
ATF 2023 Jadi Kebangkitan Pariwisata Indonesia
CIMB Niaga dan Cathay Pacific Wujudkan Wisata ke Destinasi Impian Dunia
Bawaslu Magelang Kawal KPU Sempurnakan Data Kematian Warga
Begini Kesiapan Telkom dalam Menyukseskan Strategi Five Bold Moves di Tahun 2023
Gandeng Empat Lini Bisnis, Nagita Slavina Bawa RANS ke Kuliner dan Gaya Hidup
PT Piaggio Indonesia Buka Cabang di Mojokerto
Beragam Penyebab Wanita Harus Operasi Angkat Rahim
Bulog Jamin Beras Impor Premium Dijual Tak Sampai Rp 10 Ribu Sekilo
Ditemukan di Fosil Ikan, Ini Bentuk Otak Berusia 319 Juta Tahun
Serunya Saat Bir Plethok dan Gado-Gado Jadi Pertunjukan Teater Dokumenter
Soal Galon Guna Ulang, KPPU Duga Ada Diskriminasi
Maybank Indonesia Resmikan Kantor Cabang Kota
Cegah Investasi Bodong, Pecalang Bali Ikuti Literasi Pasar Modal
Penderita Diabetes Anak Meningkat, Ini Pesan Menkes Budi Gunadi Sadikin
Cara Top Up Game di Mocipay Pakai Pulsa
Bidik Pertumbuhan Dua Kali Lipat, Bank Muamalat Geber Pembiayaan Perumahan
Pembunuh Nomor Tiga, Kemenjes-MD Anderson Layani Pasien Kanker
Tersangka Pembunuhan Siswi Kelas 3 SMP Terancam Pasal Berlapis
Kabar Baik! 99 Persen Orang Indonesia Punya Antibodi COVID-19
Dukung Gematapas, BPN Bantul Pasang 4.000 Patok Tanah