BANTUL, KRJOGJA.com – Pandemi Covid -19 berangsur melandai. Proses pembelajaran tatap muka (PTM) disemua jenjang sekolah sudah dijalankan kendati tetap menerapkan protokol kesehatan (Prokes). Ketika PTM dijalankan, kita semua pasti bisa bernapas lega. Bagaimana tidak, hampir dua tahun pembelajaran dilakukan dengan daring atau online sebagai imbas badai pandemi Covid -19.
Sekarang yang dibutuhkan ialah inovasi mengejar ketertinggalan pembelajaran selama pandemi Covid-19.
“Sekolah, guru dan muridnya sebenarnya mempunyai kebebasan dalam berinovasi dan bertindak dalam proses belajar mengajar. Termasuk punya kemandirian dalam peningkatan kompetensi, melakukan kebiasaan refleksi, berpartisipasi aktif. Meskipun inovasi dalam proses belajar itu tetap sesuai aturan serta terkawal/terpantau,” ujar Kepala SMP N 2 Bambanglipuro Bantul, Edi Suryanto MPd didampingi guru SMP N 2 Bambanglipuro, Projo Sukardi MPd, akhir pekan lalu.