Bule Kanada Tewas di Pantai Bali

Ilustrasi. (Foto : Dok)
BALI (KRjogja.com) - Tim SAR Denpasar mengevakuasi jenazah wisatawan Kanada, Andre Deziel (65) yang ditemukan mengapung di Pantai Double Six, Seminyak, Bali, Sabtu (23/07/2016). Sebelumnya, Andre dilaporkan terseret arus Pantai Legian, Kabupaten Badung, Bali, pada Jumat (22/07/2016).
"Korban sudah dibawa ke RS Sanglah untuk kepentingan medis," kata Humas SAR Denpasar Amtarama di Denpasar.
Sekitar 15 orang tim SAR Denpasar mencari pria kelahiran Kanada, 14 Mei 1951 itu dengan menggunakan perahu karet dan jet ski menyisir perairan Selatan Bali. Sejumlah personel lain juga terlibat mencari korban yang memiliki paspor dengan nomor GA-293008.
Korban saat itu bersama teman wanitanya berenang di sekitar Pantai Legian sekitar pukul 17.00 Wita. Ia kemudian hilang terseret arus pantai dan tidak muncul hingga malam.
Korban akhirnya ditemukan sudah tidak bernyawa sekitar 20 meter dari bibir Pantai Double Six, Seminyak, sekitar pukul 06.00 oleh seorang warga. (*)
BERITA TERKAIT
DPRD Klaten Minta Pendapatan Asli Daerah Ditingkatkan
Kelas Khusus Olahraga Kurang Prasarana, Ini Komitmen DPRD BantulÂ
BPPD Dan Dinpar Gunungkidul Gelar Table Top Handayani
Terulang Lagi Remaja Jadi Korban Pelecehan di Sleman, Ini 'Warning' dari Psikolog
2.870 Camaba Ikuti Ujian UM-PTKIN di UIN Sunan Kalijaga
Tantangan Sustainability Penurunan Stunting, Akankah Tercapai Zero Stunting di 2030?
Persiapan Puncak Haji, Jemaah Haji Lansia Harus Jaga Tenaga
Masih perlukah Pembukaan Fakultas Kedokteran di Pulau Jawa?
Boyolali Jadi Tuan Rumah Temu Donor Darah Sukarela Se-Jateng
Stiker Lindungi Lansia Terpampang di Setiap Sudut Hotel Jemaah Haji
Siap-Siap War! Tiket FIFA Matchday Indonesia vs Argentina Bisa Dibeli Mulai 5 Juni
Mengenal Aplikasi Penghasil Uang Sweatcoin
UGM Jadi Peraih Penghargaan Terbanyak pada Anugerah Merdeka Belajar Tahun 2023
Hanya Potong Pajak, Luhut Bantah Pemerintah Beri Insentif Mobil Listrik
SMKI Nusantara Buktikan Eksistensi Diri
Manfaatkan Lahan Sungai Kering, Polisi dan Warga Tanam Sayuran
Mau Nonton Laga Timnas Indonesia VS Argentina? Segini Harga Tiketnya
Awas! Siklon Tropis Mawar Mengancam Perairan Indonesia
KKP Segel 11,3 Ton Ikan Impor di Palembang
Sah! Ekspor Mineral Mentah Mulai Distop 10 Juni 2023
Di Semarang Bhikkhu Thudong Diterapi Thairopractic