Amerika Masukkan Pemimpin Hamas Sebagai Teroris Global

AMERIKA, KRJOGJA.com - Departemen Luar Negeri Amerika Serikat memasukkan pemimpin kelompok Palestina, Hamas, Ismail Haniyeh dalam daftar teroris global. Selain Haniyeh, satu kelompok islamis di Mesir dan Palestina juga masuk dalam daftar tersebut, Kamis (31/01/2018).
Dalam rilis pengumumkan keputusan itu, Menteri Luar Negeri AS Rex Tillerson menekankan bahwa mereka yang dianggap sebagai "pemimpin dan kelompok teroris, termasuk dua yang disponsori dan diarahkan oleh Iran, mengancam stabilitas Timur Tengah, merongrong proses perdamaian, dan menyerang sekutu kami Mesir dan Israel."
Selain Ismail Haniyeh, masuk dalam daftar teroris khusus global Departemen Luar Negeri AS adalah Harakat al-Sabireen, Liwa al Thawra, dan Harakat Sawa'd Misr. Konsekuensinya, seluruh properti dan kepentingan mereka dalam yurisdiksi AS diblokir. Secara umum, warga negara AS juga dilarang untuk terlibat transaksi dengan mereka.
Ismail Haniyeh adalah pemimpin sekaligus Presiden Biro Politik Hamas. Hamas dinyatakan sebagai organisasi teroris asing pada 1997. Pada 2001 telah didapuk dalam daftar teroris global.
Menurut rilis Departemen Luar Negeri AS, Haniyeh memiliki hubungan dekat dengan sayap militer Hamas sekaligus pendukung perjuangan bersenjata termasuk melawan warga sipil.
Haniyeh disebut terlibat dalam serangan teroris melawan warga Israel. Hamas juga bertanggung jawab atas tewasnya 17 warga Amerika Serikat. (*)
BERITA TERKAIT
Sengketa Saham Tambang, Dirut CLM Berharap Dirjen AHU Revisi Keputusan
Erik Ten Hag Buktikan MU Tidak Butuh Ronaldo
Viral Karyawan Lembur Tak Dibayar, Ini Hasil Pemeriksaan Disnakertrans Jateng
16 Tim Ramaikan Turnamen Futsal Milad RS PKU Muhammadiyah
Oh No! Bocor Identitas Perempuan Perenggut Keperjakaan Pangeran Harry
OK 'Sakpenake' Hibur Pengunjung ATF 2023 di JEC
Thailand Masters 2023, 'The Babbies' Persembahkan Gelar Bagi Merah Putih
Prof Gunarto : Generasi Y dan Z Dominan di Pemilu 2024
Tuntas Buyback Rp 3 T, BRI Tambah Lagi Rp 1,5 T
PB Manunggal Dominasi Gelar PBSI Bantul Series
Bawa Sajam, Tim Pandawa Polres Sukoharjo Amankan Dua Remaja
Kahmi dan HMI Ingin Wujudkam Pemilih Berdaulat
Kualitas Jadi Beban Ganda Pendidikan Nasional
Ratusan Sepeda Motor Bising Diamankan Polisi
Pentingnya Mengenal Gejala dan Pencegahan Dini Kanker
KPU Sukoharjo Petakan TPS Khusus Pemilu 2024
Sinergisitas Ciptakan Implementasi Program UNESCO Inklusif Berkelanjutan
Ribuan Siswa SMP Muhammadiyah di Sleman Ikuti Wisuda Akbar BTHQ
SPBE Kemendikbudristek Raih Predikat Sangat Baik
Jadwal BRI Liga 1 Minggu 5 Februari 2023, Persib Bandung vs PSS Sleman
4 Manfaat Pada Tubuh Jika Minum Teh Setiap Hari