Polri: Reuni Aksi 212 Berjalan Kondusif

Reuni aksi 212 di Kawasan Monumen Nasional (Monas) Jakarta Pusat berjalan dengan tertib dan damai. (Merdeka.com)
JAKARTA, KRJOGJA.com - Reuni aksi 212 di Kawasan Monumen Nasional (Monas) Jakarta Pusat berjalan dengan tertib dan damai. Peserta aksi tersebut pun meninggalkan lokasi.
"Sudah pada pulang massanya," ujar Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri Brigjen Dedi Prasetyo dalam keterangannya, Minggu (2/12/2018).
Menurut Dedi, pihaknya sudah memprediksi kegiatan reuni aksi 212 berlangsung damai. "Kan saya bilang, tidak banyak sesuai pengalaman tahun lalu. Situasi sangat kondusif," kata dia.
Dedi mengklaim, reuni aksi 212 berjalan damai bagian dari sinergitas pihak Polri dan TNI. "Ini merupakan keberhasilan Polri dan TNI mewujudkan giat tersebut berjalan sangat kondusif dan masyarakat memberikan apresiasi terhadap kinerja Polri dan TNI," kata dia.
Di sisi lain, Juru Bicara Jaringan Muda Produktif Indonesia Subkhi Rido memberikan pendapatnya terkait Reuni 212 di Jakarta. Dikatakannya, untuk prabowo dan pendukungnya patutlah bersyukur. "Meski bukan ditujukan untuk gerakan politik tapi reuni 212 dapat dikapitalisasi untuk kepentingan Pilpres. Ini adalah modal penting jika terus bisa memelihara momentum ghirah dan gairah ini," kata Subkhi Rido di Yogyakarta.
BERITA TERKAIT
Konten Makin Epic dengan Swipe Gesture Galaxy S23 Series 5G
Primbon: 3 Weton di Bawah Naungan Sumur Sinaba Bakal Tajir Melintir Pertengahan 2023
Krisis Air Bersih Mulai Melanda Cilacap
Jumlah AgenBRILink Lampaui Target, Ekosistem Ekonomi Mikro Semakin Nyata
Sambil Direkam, Duda Ini Ajak Belasan Anak-anak Berhubungan Seks
WTC Dolog Semarang Borong Medali Kejuaraan Taekwondo Bupati Sleman 2023
Nenek Tewas Tenggelam di Kolam
Disdikbud Sukoharjo Gelar Tahapan Sosialiasi PPDB Online SMP
Pemkab Sukoharjo Percepat Penyaluran CPP Tahap III
BIRU Latih Ratusan Siswa SMK Siap Masuk Industri, Gunakan VR untuk Adaptasi Teknologi
Raih 7 Medali, NSJ Juara Umum ke-2 Piala Kadisporapar Jateng
Desa di Klaten Terima Bantuan Khusus Rp 79 M
Fordigi Goes to Campus Cari Talenta Digital di UGM
Legislator Satu-satunya PSI DIY Tolak Sistem Proporsional Tertutup di Pemilu 2024
Sleman Lagi, Sleman Lagi... Kini Juara Umum Kejuaraan Atletik Jogja Open
BCA Life Kembali Raih Penghargaan Indonesia WOW Brand 2023
Kampung Billiard Ambarawa Dikenal Hingga Rusia
Sebanyak 1.899 Jemaah Haji Indonesia Akan Diberangkatkan ke Miqat Bir Ali Pada 1 Juni
Macapat Tatag Teteg Tutug Mulai Digelar Hari Ini
Jemaah Haji Indonesia yang Meninggal Dunia di Arab Saudi Bertambah Jadi 4 Orang
Kalah, Kilicdaroglu Klaim Pemilu Turki Tidak Adil