Prabowo Bertemu Menhan Turki Perkuat Kerjasama Industri Pertahanan

user
Ivan Aditya 05 Februari 2023, 08:37 WIB
untitled

Krjogja.com - JAKARTA - Menteri Pertahanan Prabowo Subianto mengunjungi Menhan Turki Halusi Akar di Bakanliklar, Ankara, Turki, dalam rangka menindaklanjuti rencana aksi kerja sama pertahanan.

“Kami baru saja menandatangani hal yang sangat bersejarah dan penting, yaitu rencana aksi yang merupakan tindak lanjut dari hubungan kerja sama strategi antara kedua negara,” kata Prabowo.

Pertemuan kedua menteri pertahanan itu berlangsung Jumat (03/02/2023). Dalam pertemuan itu, keduanya menandatangani rencana aksi dari kerja sama pertahanan kedua negara.

Baca juga :

Soal Cak Imin Usul Gubernur Ditiadakan Karena Tak Efektif, Begini Kata Sultan

Konser ‘Binangun Sobat Satru', Denny Caknan Obati Kerinduan Penggemar di Kulonprogo

Ledakan Petasan Guncang Majenang Cilacap, Satu Orang Tewas

Penandatanganan rencana aksi tersebut untuk memantapkan langkah dalam kerja sama itu guna meningkatkan potensi pelatihan dan industri pertahanan.

“Saya optimistis kerja sama erat dalam kerangka strategic partnership antara Turki dan Indonesia dapat berkontribusi terhadap perdamaian dan stabilitas dunia,” kata Prabowo.

HALAMAN

Kredit

Bagikan