Pertamina Bagikan Daging Kurban Kepada Warga

Daging kurban juga dibagikan kepada tim wartawan peliput Pertamina MOR IV Jateng & DIY. (Foto : Chandra AN)
SEMARANG, KRJOGJA.com – Memperingati Hari Raya Idul Adha 1441 H, Pertamina Marketing Operation Region (MOR) IV melaksanakan qurban di Rumah Potong Hewan (RPH), Senin (03/08/2020) atau hari tasyrik ketiga. Sebanyak 11 ekor sapi yang terkumpul pada tahun ini dan 2.000 paket daging dari pemotongan qurban tersebut dibagikan kepada warga sekitar perkantoran Pertamina MOR IV Semarang yang berada di Jalan Thamrin Kecamatan Semarang Tengah.
Pejabat Sementara (Pjs) General Manager (GM) MOR IV, Rahman Pramono Wibowo mengatakan paket daging kurban didistribusikan kepada warga di kelurahan, jamaah masjid mushola, majelis taklim, hingga yayasan dan organisasi masyarakat. Pramono juga menerangkan bahwa pelaksanaan ibadah qurban hingga pembagian daging tetap mengedepankan protokol Covid-19 yang berlaku dengan menghindari keramaian.
“Dalam pemotongan qurban ini, kami bekerjasama dengan RPH yang merupakan milik pemerintah kota, sehingga dalam pelaksanaannya dipastikan mengedepankan protokol Covid seperti penggunaan masker, hingga cek temperatur suhu untuk petugas. Sementara pembagiannya kami berkoordinasi dengan tokoh dan perwakilan masyarakat setempat untuk mendata daftar penerima dan mendistribusikannya kepada penerima,” jelasnya.
Terkait panitia pelaksana, Pramono mengungkapkan pihaknya memiliki organisasi pekerja Badan Dakwah Islam (BDI) yang secara sukarela mengelola kegiatan keagamaan (Islam) di lingkungan perusahaan, termasuk pada peringatan hari raya Idul Adha.
Wakil Ketua BDI Pertamina MOR IV, Wibisono menjelaskan setiap tahun pihaknya rutin mengelola kegiatan ibadah qurban yang seluruh dananya bersumber dari pekerja dan keluarga Pertamina serta Himpunan Wiraswasta Nasional Minyak dan Gas (Hiswana Migas). “Setidaknya ada 63 orang yang melaksanakan qurban melalui BDI tahun ini,” pungkas Wibisono.
Menurutnya, selain merupakan ibadah yang bersifat individu, hal tersebut juga sebagai bentuk kepedulian keluarga besar Pertamina kepada masyarakat di sekitar.
“BDI merupakan organisasi pekerja yang kerap menjalankan sejumlah program keagamaan tidak hanya untuk lingkup internal perusahaan, tapi juga aksi sosial kepada masyarakat di luar program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) atau Corporate Social Responsibility (CSR) yang dijalankan perusahaan,” tambahnya. (Cha)
BERITA TERKAIT
Mahasiswanya Meninggal di Kost karena TBC, UMY Beri Pernyataan
Irwan Ardiansyah, Kondang Sebagai Dian Crystal Si Raja Road Race
DKK Sukoharjo Terjunkan Tim Pantau Makanan dan Minuman
Pengelolaan Pajak Daerah di Kulonprogo Belum Optimal
Baznas Kulonprogo Target Kumpulkan Zakat Infak Sedekah Rp 15 Miliar
Ribuan Petasan Dalam Empat Dos Gagal Diedarkan
Polresta Cilacap Bedah Rumah Warga Kurang Mampu
Balas Dendam Anak Anusapati, Lanjutkan Perebutan Tahta Singasari
Sering Dilewati Truk Proyek Tol, Jalan di Sumberejo Klaten Rusak Parah
Kekerasan Seksual Terhadap Anak Kembali Terjadi di Wonogiri
Imigrasi Jalin Kerja Sama dengan Australia Bidang Keimigrasian
Pebalap Motor Legendaris Yogya, Irwan Ardiansyah Meninggal Dunia
Patroli Malam Polres Bantul Sikat Miras, Petasan dan Knalpot Blombongan
Satu Buku yang Sudah Ridigitalkan, Hasilkan Inovasi Pemikiran Baru
Cara Bermain Saham dengan Modal Rp 100 Ribu
Sarasehan 'SiBakul', Wujud Dukungan UMKM
Empat Penjual Petasan di Demak Ditangkap, 40 Kilogram Obat Mercon Disita
Tinggalkan Messi, Cristiano Ronaldo Pertajam Rekor Gol
Jadi Khatib Tarawih, Danramil 04 Ingatkan Umat Jaga Toleransi
Surga Tersembunyi di Gunung Kendil, Moyo Bening Wisata Alam Ala Ubud Bali
Shin Tae-yong Galau usai Drawing Piala Dunia U-20 2023 Batal