• Senin, 25 September 2023

Buntut Bentrok, Perbatasan DIY - Jateng Dijaga Ketat Polisi

- Senin, 5 Juni 2023 | 08:05 WIB
Kapolda DIY, Irjen Pol Suwondo Nainggolan. (dok/KR)
Kapolda DIY, Irjen Pol Suwondo Nainggolan. (dok/KR)

Krjogja.com - YOGYA - Polisi berhasil mengevakuasi ratusan anggota perguruan bela diri ke Mapolda DIY, Minggu (4/6/2023) sekitar pukul 22.30 WIB. Ini dilakukan pihak kepolisian setelah sempat terjadi gesekan selama 5 hingga 6 jam di Kota Yogya terutama di ruas Jalan Kusumanegara dan Jalan Tamansiswa.


Polisi dengan menggunakan 16 truk Dalmas mengangkut anggota perguruan bela diri untuk dievakuasi ke Mapolda DIY. Usai dievakuasi, situasi Kota Yogyakarta terutama Jalan Tamansiswa berangsur dapat dikendalikan.


"Situasi sudah kondusif dan sementara berangsur normal," ujar Kapolda DIY, Irjen Pol Suwondo Nainggolan, Minggu (4/6/2023) malam.


[crosslink_1]


Kapolda berharap situasi tetap kondusif. Untuk sementara situasi sudah bisa dikendalikan namun demikian pihaknya tetap melakukan penjagaan dan juga akan melakukan kegiatan patroli untuk memastikan tidak ada orang yang akan melakukan tindakan anarkis lagi.


Kapolda mengimbau kepada warga agar tidak terprovokasi untuk melakukan sebuah kegiatan yang bisa mengakibatkan tindakan kriminal yang menambah situasi keamanan atau ketertiban masyarakat di seluruh wilayah baik yang di Yogya maupun yang di luar wilayah Yogya.


Untuk mencegah kerusuhan tidak terulang lagi, pihaknya terus melakukan patroli dan pengamanan khususnya di perbatasan wilayah DIY - Jateng. Dirinya juga sudah berkomunikasi dengan Polres Klaten dan Polda Jawa Tengah untuk melakukan koordinasi sehingga bisa mengamankan situasi yang ada di wilayah Yogyakarta ini. (*)

Editor: Danar W

Tags

Terkini

Fun Walk Ramaikan Kadin DIY, Berani Bisnis Optimistis

Minggu, 24 September 2023 | 18:35 WIB

Temu Kangen Eks Karyawan Jogja TV Berlangsung Meriah

Minggu, 24 September 2023 | 17:50 WIB

KBI Yogya Kelas Baking, Pulang Langsung Bisa Buka Usaha

Sabtu, 23 September 2023 | 13:52 WIB

PNM Yogya Bantu Alat dan Pelatihan Pengelolaan Sampah

Sabtu, 23 September 2023 | 12:55 WIB

Omah Putih Tugiman Center dan Grha Putih Jamu Ojol

Sabtu, 23 September 2023 | 11:05 WIB

Waria di Yogya Belajar Inovasi Digital

Sabtu, 23 September 2023 | 09:00 WIB

Wayangan HUT KR ke 78, Ikut Andil Kembangkan Budaya Jawa

Jumat, 22 September 2023 | 22:58 WIB

Eks Napiter Harus Berdaya, Butuh Kolaborasi Semua Pihak

Jumat, 22 September 2023 | 21:22 WIB

Butuh Rp102 Miliar Tangani Miskin Ektrim DIY

Jumat, 22 September 2023 | 13:52 WIB

Dunia Perhotelan Berpeluang Serap Tenaga Kerja

Kamis, 21 September 2023 | 20:45 WIB
X