• Kamis, 28 September 2023

Ga Usah Keburu Beli iphone 15, Nih Alasannya

- Senin, 18 September 2023 | 15:25 WIB
iPhone 15. Credit: Apple (iPhone 15. Credit: Apple)
iPhone 15. Credit: Apple (iPhone 15. Credit: Apple)


Krjogja.com - Jakarta - Perusahaan teknologi multinasional yang berpusat di California, Apple, baru saja meluncurkan produk terbarunya, iPhone 15 Series. Seperti peluncuran produk-produk sebelumnya, iPhone 15 Series menjadi topik yang hangat diperbincangkan oleh para pecinta teknologi sejak diumumkan akan dirilis pada September 2023.

Setelah resmi dirilis produk ini pun menarik banyak minat para pengguna setia perangkat keluaran Apple. Finishing titanium yang memukau, action button yang dapat disesuaikan, dan kemampuan video spasial menjadi daya tarik iPhone 15 yang sulit dielak. Tahap pre order unit iPhone 15 Series sudah dapat dilakukan sejak 15 September 2023, dan produknya akan tersedia di pasaran pada 22 September 2023.

Baca Juga: Kebobolan 17 Gol, PSS Fans Ingin Antony Pinthus Dirotasi

Kapan iPhone 15 Series masuk Indonesia? Hingga kini belum diketahui kepastian tanggalnya.

Tak Perlu Buru-Buru Beli iPhone 15, Ini 3 Alasan Kenapa Sebaiknya Tunggu Tahun Depan

Namun, laman sea.mashable.com menyarankan agar menunggu beberapa bulan sebelum menghabiskan uang hasil kerja keras Anda untuk membeli iPhone 15 yang sangat menggoda ini. Jika telepon seluler yang Anda miliki memang harus diganti karena sudah tidak berfungsi dengan baik, boleh saja langsung membeli perangkat Apple terbaru ini.

Tapi jika tidak mendesak, sebaiknya sabar. Berikut 3 alasan untuk menunda beli iPhone 15 sampai tahun depan agar Anda tidak menyesal, dirangkum Liputan6.com dari sea.mashable.com, Senin (18/9/2023).

1. Pilihan Warna Lebih Banyak Dirilis Tahun Depan

September 2022 model iPhone 14 kelas menengah datang dalam enam warna, yaitu midnight, starlight, blue, purple, dan PRODUCT(RED). Pada Maret 2023, Apple merilis varian iPhone 14 baru dengan warna kuning. Para penggemar warna kuning yang sudah terlanjur membeli iPhone 14 tentu merasa kecewa ketika Apple merilis varian baru ini.

Hal yang sama mungkin saja terjadi pada iPhone 15. Memang kebanyakan pengguna melapisi iPhone mereka dengan casing ponsel yang dapat disesuaikan dengan warna favorit pengguna. Tetapi memiliki badan ponsel dengan warna yang disukai dapat mendatangkan perasaan yang berbeda. Jadi kenapa tidak tunggu sampai tahun depan, siapa tau warna favorit Anda akan dirilis pada musim semi mendatang.

2. Pembeli Hari pertama Bisa Jadi Kelinci Percobaan

Pembeli hari pertama bisa jadi tanpa sadar mengambil risiko yang tidak perlu dihadapi para pembeli berikutnya. Seperti yang terjadi pada produk Apple sebelumnya, beberapa hari setelah Apple mengirimkan iPhone 14 Pro kepada pelanggan, komplain tentang "goyangan kamera" berdatangan. Sejumlah pengguna mengklaim bahwa kamera wide 48 megapiksel yang baru goyang tanpa terkendali saat mencoba menggunakan aplikasi media sosial seperti Snapchat, TikTok, dan Instagram.

Menurut 9to5Mac, masalah ini kemungkinan adalah bug perangkat lunak, yaitu aplikasi tidak siap untuk menangani perbaikan kamera baru iPhone 14 Pro. Para ahli menduga bahwa stabilisasi gambar optik ponsel mengalami masalah, sehingga modul kamera bergetar dengan liar.

Untungnya, Apple mengakui masalah tersebut dan segera mengatasi bug getaran kamera tersebut dengan pembaruan perangkat lunak. Jadi kenapa tidak tunggu review para pembeli hari pertama sebelum memutuskan untuk membeli iPhone 15.

 

Halaman:

Editor: Tomi Sujatmiko

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Sudah Terjadi, Sebenarnya Ekuinoks Itu Apa Sih?

Senin, 25 September 2023 | 07:10 WIB

Ga Usah Keburu Beli iphone 15, Nih Alasannya

Senin, 18 September 2023 | 15:25 WIB

Mau Beli Materai Elektronik, Begini Cara Belinya

Minggu, 17 September 2023 | 20:50 WIB

Apple Langsung Membantah Tingkat Radiasi iPhone 12 Tinggi

Minggu, 17 September 2023 | 15:45 WIB

Resmi Dijual Perdana, Segini Harga vivo V29

Minggu, 17 September 2023 | 11:25 WIB
X